Wagub Banten Sewot Aparaturnya Tak Bisa Selesaikan Pelaporan Usulan Program Penanggulangan Bencana

Date:

Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy saat memimpin apel gabungan peringatan Hari Kesadaran Nasional tingkat Provinsi Banten di Lapangan Sekretariat Daerah (Setda), KP3B, Curug, Kota Serang Senin, 17 Februari 2020. (Dinas Kominfo Provinsi Banten)

Serang – Sepanjang Januari hingga awal Februari 2020, bencana alam melanda sejumlah wilayah di Provinsi Banten.

Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy menyoroti lambannya organisasi perangkat daerah (OPD) terkait yang belum menyelesaikan pelaporan usulan program dalam penanggulangan dampak bencana banjir di Banten.

Hal itu disinggung Andika saat memimpin apel gabungan peringatan Hari Kesadaran Nasional tingkat Provinsi Banten di Lapangan Sekretariat Daerah (Setda), KP3B, Curug, Kota Serang Senin, 17 Februari 2020.

Soal pelaporan usulan program penanggulangan bencana, sebelumnya sudah dibahas di rapat pimpinan yang dipimpin Gubernur Wahidin Halim dan rapat antar OPD yang dipimpin Wagub Andika.

Namun hingga kini pelaporan menyeluruh terhadap usulan program dan penanggulangan dampak bencana banjir belum terwujud.

“Pak Gubernur minta menyeluruh, tidak parsial,” tandasnya.

Menurutnya aparatur Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten harus memberikan laporan ke pimpinan dengan data yang valid. Baik dalam segi ketepatan dalam menjalankan program maupun dari segi pelayanan kepada masyarakat.

Selain soal pelaporan program penanggulangan bencana, Andika juga menyinggung buruknya koordinasi OPD.

“Ke depan harus diperbaiki! Salah satunya dalam komunikasi dan koordinasi, baik antar OPD dan juga kepada pimpinan,” tegas Andika.

Editor: Darussalam Jagad Syahdana

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Formatang Minta Ratu Atut Mewakafkan Satu Keluarganya untuk Mengabdi di Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Forum Masyarakat Tangerang atau Formatang meminta...

Airin Tolak Istilah ‘Borong Parpol’ saat Daftar Calon Gubernur Banten 2024-2029 di PKB

Berita Banten - Calon Gubernur Banten 2024-2029, Airin Rachmi...

Daftar Calon Gubernur Banten 2024 di PDI-P, Berkas Airin Langsung Dinyatakan Lengkap

Berita Banten - Airin Rachmi Diany resmi mendaftar Calon...

Mad Romli Diberi Keleluasaan Partai Golkar untuk Tentukan Pendamping

Berita Tangerang - Calon Bupati Tangerang 2024-2029, Mad Romli...