Parah! Bupati Lebak Baru Tahu Banyak Kendaraan Dinas Nunggak Pajak

Date:

Banten Hits – Keluarga Mahasiswa Lebak (Kumala) mempertanyakan banyaknya kendaraan dinas (randin) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebak yang ternyata menunggak pajak. Pasalnya, setiap Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dipastikan sudah mengalokasikan anggaran untuk pembayaran pajak kendaraan.

“Aneh, kalau banyak randin yang nunggak pajak dan ini harus dipertanyakan ke mana anggaran nya,” kata Ketua Koordinator Kumala, Lukmanul Hakim, Minggu (14/11/2015).

Menurutnya, banyaknya randin yang menunggak pajak mencerminkan jika pejabat di lingkungan Pemkab Lebak tidak bisa memberikan contoh kepada masyarakat. Padahal, Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya kerap menggemborkan dan mengimbau kepada masyarakat untuk taat bayar pajak.

“Sangat beda sekali, Pemkab dalam hal ini Bupati terus meminta masyarakat untuk taat pajak, tapi ternyata banyak jajarannya sendiri justru lalai terhadap pajak kendaraan dinas yang dipakai,” ucapnya.

Ia meminta, banyaknya randin yang menunggak pajak bisa menjadi catatan penting Pemkab Lebak, sehingga tidak ada lagi pejabat yang lalai terhadap kewajibannya membayar pajak randin.

“Tinggal pakai, jadi jangan berikan contoh yang tidak baik ke masyarakat soal taat bayar pajak. Tapi, yang lebih membuat kami lebih aneh adalah, kok Bupati juga baru tau soal ini,” tukasnya.(Rus)

 

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Baru Nikah di Rajeg Tangerang, Ini Sosok Ahmad Arif Si Pembunuh Wanita Paruh Baya dalam Koper

Berita Tangerang - Kamis, 25 April 2024, warga Cikarang,...

Formatang Minta Ratu Atut Mewakafkan Satu Keluarganya untuk Mengabdi di Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Forum Masyarakat Tangerang atau Formatang meminta...

Airin Tolak Istilah ‘Borong Parpol’ saat Daftar Calon Gubernur Banten 2024-2029 di PKB

Berita Banten - Calon Gubernur Banten 2024-2029, Airin Rachmi...

Daftar Calon Gubernur Banten 2024 di PDI-P, Berkas Airin Langsung Dinyatakan Lengkap

Berita Banten - Airin Rachmi Diany resmi mendaftar Calon...