Fakrab Pertanyakan Kinerja Pengawas Jalan Nasional di Lebak

Date:

Lebak – Front Aksi Mahasiswa Rakyat Banten (Fakrab) mempertanyakan kinerja tim pengawasan jalan nasional yang ada di Kabupaten Lebak. Pasalnya sejumlah ruas jalan yang baru saja diperbaiki sudah mulai kembali rusak.

Presidium Fakrab Hendayana Musalev mengatakan, jalan nasional yang berada di sekitar Malingping sepertri Pasir Gedong Cilangkahan yang belum lama dibangun sudah rusak. Padahal jalan tersebut dibangun dari uang rakyat yang nilainya miliaran rupiah.

“Masa baru beberapa bulan saja kondisi jalan tersebut sudah rusak parah, kemana ini tim pengawas jalan ?,”kata Musalev kepada Banten Hits, Rabu (1/2/2017).

Pria yang akrab disapa Yana ini menuding, jalam tersebut dikerjakan asal asalan, ditambah lagi lalu lalangnya kendaraan besar yang melebihi tonase dibiarkan tanpa ada tindakan tegas .

“Ini sangat mengkhawatirkan sekaligus menyesakan anggaran miliaran rupiah kekuatannya hanya beberapa saat saja, ada apa dengan Banten?,” sesal Yana.

Tak hanya ruas jalan Pasir Gedong Cilangkahan, lanjutnya, dibeberapa titik dari mulai Malingping sampai daerah Cibareno perbatasan Povinsi Jawa Barat juga dibairkan rusak, sehingga  sangat rawan terjadinya kecelakaan.

“Kami memastikan tidak akan lama lagi jalanan yang belum lama dibangun kemungkinan akan rusak kembali jika situasi ini terus dibiarkan,” ungkapnya.

Yana juga mengkritik kinerja pengawas, terhadap beberapa titik pembanguan jalan yang mangkrak tanpa ada tindaklanjut. Dengan demikian pihaknya meminta kepada penegak hukum untuk segara mengambil tindakan tegas. 

“Kami menduga ada hal yang tidak beres dalam proses pengerjaan ruas jalan tersebut dan kami mendesak agar aparat penegak hukum untuk segera bertindak,” tutupnya.(Ep)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Jelang Pilkada Serentak 2024 di Banten, Golkar ‘Geber’ Silaturahmi dengan Parpol-parpol

Berita Banten - Menjelang pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 di...

Ingin Bangun Kota Tangerang lewat Kebersamaan, Sachrudin Terus Gerilya ke Parpol-parpol

Berita Tangerang - Calon Wali Kota Tangerang 2024-2029, Sachrudin...

Baru Nikah di Rajeg Tangerang, Ini Sosok Ahmad Arif Si Pembunuh Wanita Paruh Baya dalam Koper

Berita Tangerang - Kamis, 25 April 2024, warga Cikarang,...

Formatang Minta Ratu Atut Mewakafkan Satu Keluarganya untuk Mengabdi di Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Forum Masyarakat Tangerang atau Formatang meminta...