Polisi Tangerang Korban Pengeroyokan Pengunjuk Rasa “Kebebasan Papua” Ada Dua Orang

Date:

Banten Hits – Anggota Polsek Kelapa Dua yang menjadi korban pengeroyokan massa pengunjuk rasa ternyata bukan hanya Iptu Habib. Seorang anggota Polsek Kelapa Dua lainnya, Brigadir Wiwit dilaporkan turut menjadi korban.

Wartawan Banten Hits Ahmad Ramdzy melaporkan, kedua anggota Polsek Kelapa Dua tersebut mengalami luka dan kini tengah menjalani perawatan di Rumah Sakit Bethsaida, Gading Serpong.

Sebelumnya, Kanit Intel Polsek Kelapa Dua Iptu Habib diduga telah menjadi korban pengeroyokan sekelompok massa yang akan berunjuk rasa di Jakarta, Selasa (1/12/2015). Pengeroyokan terjadi saat korban berusaha mengadang massa di kawasan Gading Serpong, Kabupaten Tangerang.

(BACA : Kanit Intel Polsek Kelapa Dua Dikeroyok Massa Pengunjuk Rasa?)

Informasi yang diperoleh Banten Hits menyebutkan, pengeroyok merupakan kelompok massa dari etnis tertentu yang tinggal di kawasan Gading Serpong. Mereka berangkat menggunakan dua angkot untuk berangkat unjuk rasa terkait kebebasan Papua ke Jakarta.

Tak lama berselang, massa pengunjuk rasa yang diduga telah melakukan pengeroyokan terhadap dua anggota Polsek Kelapa Dua ini ditangkap petugas Patroli Jalan Raya (PJR) di pintu keluar Tol Senayan, Jakarta Pusat. 

(BACA : Massa Pengeroyok Kanit Intel Polsek Kelapa Dua Ditangkap PJR di Jakarta)

“Mereka kami tangkap karena pagi tadi mengeroyok Kanit Intel Polsek Kelapadua, Tangerang. Mereka ini kelompok massa Papua mau demo terkait kebebasan Papua hari ini di Senayan,” kata Wakasat PJR Ditlantas Polda Metro Jaya Kompol Eko BW seperti dilansir detikcom, Selasa (1/12/2015).(Rus)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Baru Nikah di Rajeg Tangerang, Ini Sosok Ahmad Arif Si Pembunuh Wanita Paruh Baya dalam Koper

Berita Tangerang - Kamis, 25 April 2024, warga Cikarang,...

Formatang Minta Ratu Atut Mewakafkan Satu Keluarganya untuk Mengabdi di Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Forum Masyarakat Tangerang atau Formatang meminta...

Airin Tolak Istilah ‘Borong Parpol’ saat Daftar Calon Gubernur Banten 2024-2029 di PKB

Berita Banten - Calon Gubernur Banten 2024-2029, Airin Rachmi...

Daftar Calon Gubernur Banten 2024 di PDI-P, Berkas Airin Langsung Dinyatakan Lengkap

Berita Banten - Airin Rachmi Diany resmi mendaftar Calon...