Wammby Selidiki Foto dalam Poster “Treasure of Baduy – The Living Culture Harmony” yang Memuat Gambar Baduy Dalam

Date:

Banten Hits.com – Wadah Musyawarah Masyarakat Baduy (Wammby) menyesalkan munculnya foto dalam sebuah poster “Treasure of Baduy – The Living Culture Harmony”  yang diyakini diambil di wilayah Baduy Dalam yang merupakan wilayah terlarang untuk memotret atau merekam.

“Jika itu benar maka kami sangat menyesalkan tindakan orang yang telah mengambil foto di wilayah yang memang dilarang,” kata Humas Wammby Tono Soemarsono, saat dihubungi Banten Hits.com, Jumat (9/5/2014).

Banten Hits.com – Wadah Musyawarah Masyarakat Baduy (Wammby) menyesalkan munculnya foto dalam sebuah poster “Treasure of Baduy – The Living Culture Harmony”  yang diyakini diambil di wilayah Baduy Dalam yang merupakan wilayah terlarang untuk memotret atau merekam.

“Jika itu benar maka kami sangat menyesalkan tindakan orang yang telah mengambil foto di wilayah yang memang dilarang,” kata Humas Wammby Tono Soemarsono, saat dihubungi Banten Hits.com, Jumat (9/5/2014).

Tono mengatakan, pihaknya secara tegas akan menghalagi siapa saja pihak-pihak yang mencoba melakukan ekspose terhadap wilayah yang memang secara adat dilarang untuk di foto/direkam.

“Kami tentu akan menghalagi dengan berbagai cara untuk melarang pihak atau orang-orang yang memang melakukan hal yang sudah menjadi larangan adat,” tegasnya.

Tono juga mengatakan jika benar foto tersebut merupakan benar berada di Baduy Dalam, pihaknya akan mengambil langkah-langkah.

“Kami akan lihat dulu, dan jika benar maka kami akan melakukan tindakan seperti saat penayangan cerita tentang Baduy Dalam lengkap dengan gambar-gambar dan video di salah satu stasiun televisi (Trans Tv) waktu itu. Kami saat itu juga memaksa langsung kepada direktur Trans Tv waktu itu, Hadi SK untuk datang dan meminta maaf kepada masyarakat Baduy melalui acara penyapuan. Kita akan lakukan upaya itu lagi, jika itu benar,” papar Tono.

Sementara terkait dengan adanya logo Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI yang terpampang di poster tersebut, pihaknya juga akan mempertanyakan kepada Kementerian bersangkutan.

“Jika poster bergambar latar Baduy Dalam itu benar, dan kegiatan pameran itu juga disponsori oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif kami akan kesana untuk mempertanyakan hal ini,” jelasnya.

Sebelumnya diberitakan, poster sebuah kegiatan pameran foto bertajuk “Treasure of Baduy – The Living Culture Harmony”, disoal sejumlah pegiat fotografi dan budayawan di Banten. Pasalnya, poster pameran foto yang akan digelar 16-19 Mei 2014 mendatang di Tokyo ini, menampilkan salah satu warga Baduy dengan latar yang diyakini sebagai Kampung Cibeo, Desa Kanekes, Kecamatan Leuwi Damar, Kabupaten Lebak.

Kampung Cibeo adalah salah satu kampung  yang termasuk Baduy Dalam. Seperti diketahui, salah satu point yang tercantum di Tata Tertib Saba Budaya di lingkup Baduy tertulis, bagi tamu yang akan berkunjung ke Desa Kanekes harus menghargai serta menghormati adat istiadat masyarakat Baduy.

Point selanjutnya memuat larangan untuk memotret, membuat film/merekam video, dan membuat rekaman suara, khusus di wilayah Baduy Dalam yang meliputi Kampung Cibeo, Cikertawana, dan Cikeusik. (Riani)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Mau Tahu Ragam Produk Batik Khas Kota Tangerang? Datanglah ke Kampung Batik Kembang Mayang!

Berita Tangerang - Bagi Anda yang ingin mengetahui ragam...

Mengenal Golok Sulangkar Khas Baduy yang Mematikan: Hanya Bisa Dimiliki ‘Orang-orang Terpilih’

Lebak- Kekayaan alam dan budaya baduy memang seksi untuk...

Akhir Pekan Ala Aleg PKS Banten, Blusukan ke Wilayah Pelosok Lebak hingga Turun Ronda

Lebak- Iip Makmur, Anggota DPRD Provinsi Banten memutuskan untuk...

KPJ Rangkasbitung Rilis Lagu saat Pandemi Corona, Judulnya ‘Jangan Mudik Dulu’

Lebak- Kelompok Penyanyi Jalan (KPJ) Rangkasbitung merilis sebuah lagu...