Ratusan Massa Ancam Kepung Rumah Warga di Lebak Diduga Dukun Santet

Date:

Banten Hits – Sebuah rumah di Desa Sangiang Tanjung, Kecamatan Kalanganyar, Kabupaten Lebak, terancam dikepung ratusan warga. Pasalnya, Anah (90) beserta keluarganya yang menghuni rumah tersebut dituduh sebagai dukun santet.

Warga yang berasal dari RT 01, 02 dan 03 RW 03 Desa setempat mengaku resah dan meminta Anah dan keluarganya untuk angkat kaki dari Desa mereka.

Heri (36) salah seorang warga Sangiang tanjung, mengatakan, satu minggu lalu ayahnhya bernama Toyani (56) mengalami muntah darah, dibarengi sakit kepada dan perut membuncit. Kejadian tersebut menurut Heri dialami sang ayah setelah terlibat cekcok dengan keluarga Anah.

“Sakit secara mendadak, saya bawa ke Rumah Sakit tapi kata dokter ayah saya tidak sakit apa-apa, tidak lama setelah itu beliau meninggal,” ujar Heri.

Kata Heri, kejadian yang menimpa ayahnya juga terjadi oleh sejumlah warga lainnya. Dari kejadian tersebut, warga mengumpulkan tanda tangan dan menyepakati agar Anah dan keluarganya diusir.

“Kami hanya ingin mereka pergi dari Desa ini, itu saja,” tegasnya.

Yayat Ruhiyat (40) warga lainnya menuturkan, Anah beserta keluarganya berasal dari Kampung Kaduguling, Kecamatan Cimarga. Di tempat asalnya, Anah pun diusir oleh warga setempat dengan alasan yang sama.

“Kami minta Pemerintah Desa dan Polisi segera menindak lanjuti masalah ini, karena kalau tidak, saya khawatir emosi warga tidak bisa terbendung,” pintanya.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Dua Parpol Pemilik Suara Besar di Banten Gelar Pertemuan Tertutup, Isyarat Koalisi Mencuat

Berita Banten - Partai Golkar dan Partai Gerindra yang...

Arahan Presiden Jokowi dalam Rakernas Kesehatan Nasional di Kabupaten Tangerang

Berita Banten - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri sekaligus...