Kesehatan dan Pendidikan Jadi Perhatian WH Atasi Kemiskinan di Banten

Date:

Banten Hits – Calon Gubernur Banten Wahidin Halim (WH) mengaku, kesehatan dan pendidikan menjadi dua hal yang akan menjadi perhatiannya jika terpilih nanti.

Kemiskinan yang terjadi di Banten kata WH dikarenakan masyarakat berpenghasilan rendah juga harus memikirkan biaya pendidikan anak-anaknya, dan dibayang-bayangi pula oleh mahalnya biaya kesehatan dikala mereka sakit.

“Seseorang bisa menjadi miskin karena penghasilannya hanya cukup untuk makan sehari-hari. Beban lain yang mereka harus hadapi adalah biaya pendidikan dan kesehatan. Bagaimana kita mengatasi dua hal itu, perlu dilakukan intervensi terhadap alokasi anggaran,” kata WH, di Desa Priyayi, Kecamatan Kasemen, Kota Serang, kemarin.

Intervensi terhadap anggaran sangat mungkin dilakukan. Mantan wali kota Tangerang dua periode ini pun mengaku sudah mengkalkulasikan berapa kebutuhan anggaran yang harus dialokasikan.

“Untuk kesehatan sekitar Rp500 Miliar artinya hanya 5 persen dari APBD kita. Saya sudah hitung itu, termasuk juga alokasi untuk dunia pendidikan. Termasuk infrastrukturnya ya,” terang WH.

Hal itu ia pernah terapkan di Kota Tangerang. Pada tahun pertama ia alokasikan 40 persen, sedangkan pada tahun kedua 20 persen.

“Itu untuk bangunan sekolah, insentif dan menggratiskan biaya pendidikan. Tidak besar kok biayanya,” ucap WH.

Pada bidang kesehatan, WH mengaku pada tahun pertama hanya mengambil 5 persen dari alokasi. Anggaran tersebut diakui sudah cukup untuk membiayai semua penyakit yang diderita masyarakat.

“Sakit apapun kita bayar. Kalau pun ada tambahan sekitar 5 persen untuk pegawai, jadi 10 persen itu sudah cukup. Saya janjikan itu asal tidak ada praktik korupsi,” tegas WH.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Politisi Kawakan di Cilegon ‘Turun Gunung’ Bantu Menangkan Ati-Sokhidin

Cilegon- Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota...

Mumu-Lian Serang Kakak Imam Ariadi saat Debat Paslon; Singgung soal Korupsi hingga Pengangguran

Cilegon- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Cilegon menggelar debat publik...

Duh, Tiga Paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Cilegon Dituduh ‘Nyolong Start’ Pemasangan Iklan Berbayar di Medsos

Cilegon- Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Cilegon memanggil tiga...

Kedai Kopi sang Anak Tutup Gegara Kesulitan Dapat Barista, Ratu Ati Marliati Siapkan Program Training Center

Cilegon- Calon Walikota dan Wakil Walikota Cilegon Nomor Urut...