Pengusaha Sebut Kadin Pandeglang Vakum dan Tak Becus Jalankan Fungsi

Date:

Puluhan anak yatim diundang buka puasa bersama Serikat Pengusaha Muda, di Pandeglang beberapa waktu lalu. Salah seorang pengusaha di Pandeglang menyebut Kadin Pandeglang harus dibekukan.(Banten Hits/Engkos Kosasih)

Pandeglang – Salah seorang pengusaha di Pandeglang, yakni Direktur CV Badak Cikal Utama, Ilma Fatwa meminta kepengurusan Kamar Dagang Industri atau Kadin Pandeglang untuk dibekukan. Ilma menilai, selama ini kepengurusan Kadin Pandeglang tidak becus melaksanakan tugasnya.

“Saya selaku salah satu pengusaha di Pandeglang meminta agar Kadin Kabupaten Pandeglang di bekukan,” kata Ilma kepada BantenHits.com, Jumat 28 Juni 2019.

Menurut Ilma, selama kepengurusan Kadin yang sekarang telah melakukan beberapa hal yang membuat pengusaha kecewa, salah satunya, Kadin Pandeglang tidak mampu menjambatani hubungan anatara pengusaha dan pemerintah daerah.

“Yang kedua tidak ada satupun kegiatan Kadin Pandeglang yang melakukan pembinaan teknis maupun non teknis kepada pengusaha. Yang ketiga Kadin Pandeglang vakum tidak ada kegiatan,” tegasnya.

Editor: Darussalam Jagad Syahdana

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Ingin Bangun Kota Tangerang lewat Kebersamaan, Sachrudin Terus Gerilya ke Parpol-parpol

Berita Tangerang - Calon Wali Kota Tangerang 2024-2029, Sachrudin...

Baru Nikah di Rajeg Tangerang, Ini Sosok Ahmad Arif Si Pembunuh Wanita Paruh Baya dalam Koper

Berita Tangerang - Kamis, 25 April 2024, warga Cikarang,...

Formatang Minta Ratu Atut Mewakafkan Satu Keluarganya untuk Mengabdi di Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Forum Masyarakat Tangerang atau Formatang meminta...

Airin Tolak Istilah ‘Borong Parpol’ saat Daftar Calon Gubernur Banten 2024-2029 di PKB

Berita Banten - Calon Gubernur Banten 2024-2029, Airin Rachmi...