Launching Tuman Jasa, Pemkot Tangerang Berikan Kaum Disabilitas Kesempatan Usaha

Date:

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah (pegang kaos) saat foto bersama usai melainching program Tuman Jasa. (Istimewa)

Tangerang- Pemerintah Kota Tangerang melalui Dinas Sosial melaunching program Tim Usaha Mandiri Jaringan Disabilitas (Tuman Jasa) pada kegiatan senam massal, di Harmoni Kota (Harkot) yang berlokasi di Jl. Gatot Subroto Kota Tangerang, Minggu, 23 Februari 2020.

Acara yang dihadiri langsung Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah ini merupakan rangkaian HUT Kota Tangerang ke 27.

Program yang disedaiakan untuk para kaum disabilitas mendapatkan kesempatan usaha oleh Dinas Sosial kota Tangerang. Seperti kedai kopi dan usaha percetakan yang akan dipusatkan di gerai-gerai yang ada di Haekot tersebut.

Kepala Dinsos Suli Rosadi mengatakan pihaknya bekerja sama dengan Komunitas Percetakan Tangerang untuk memberikan pengajaran kepada kaum disabilitas tersebut. 

“Ternyata para kaum disabilitas ini lebih cermat dan lebih teliti dalam usaha percetakan ini,”ujarnya.

Menurul Suli, Dinsos juga menggraduasi 879 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang mengundurkan diri secara sukarela. Pada kesempatan yang sama dinsos juga meluncurkan Tim Reaksi Cepat (TRC) Penanganan Masalahan Sosial yang ada di Kota Tangerang. 

“Tim ini nantinya akan merespon dengan cepat laporan seperti ODGJ, anak jalanan dan permasalahan sosial lainnya,”tuturnya.

Sementara Walikota Arief R. Wismansyah serta Wakil Walikota Sachrudin yang juga hadir di acara tersebut berkesempatan mencoba kopi dan menyablon di gerai sablon yang dibuka oleh kaum disabilitas tersebut. 

“Semangat terus dan harus berjuang wujudkan Kota Tangerang yang berdaya saing,”kata Arief. (ADVERTORIAL)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related