Tim Investigasi Demokrat Banten Ungkap Fakta Seputar Penggerebekan Plt Ketua DPRD Lebak di Rumah Janda

Date:

Tim investigasi Demokrat Banten saat konferensi pers soal peristiwa penggerebekan Plt Ketua DPRD Lebak. (Istimewa)

Lebak- DPD Demokrat Banten menanggapi ramainya kabar penggerebekan salah satu kadernya. Adalah UM, Plt Ketua DPRD Kabupaten Lebak.

UM digerebek oleh seorang pria tengah berada di rumah B seorang janda di Perumahan Royal Garden, Desa Rangkasbitung Timur, Kecamatan Rangkasbitung, Kabupaten Lebak.

Pria tersebut tidak lain merupakan AB keluarga mantan suami dari wanita yang tengah ditemui oleh UM.

Dalam siaran pers yang diterima BantenHits.com, DPD Demokrat Banten telah membentuk tim investigasi untuk menyelidiki kabar amoral tersebut.

Hasilnya, tim menemukan beberapa kejanggalan yang menyebut bahwa UM digerebek warga dan tengah berbuat mesum.

Pasalnya, berdasarkan hasil investigasi bahwa UM berada di dalam rumah janda tidak hanya berdua. Melainkan terdapat dua wanita lainnya yang disebut-sebut sebagai keluarga dari pihak B.

“Tidak ada warga perumahan Royal Garden yang menggerebek rumah B,”kata Pengarah Tim Investigasi, M Nawa Said melalui keterangan tertulisnya.

Nawa tak menampik bahwa UM benar bertamu ke rumah B di perumahan Royal Garden. Kedatangan mantan aktivis vokal itu lantaran diundang oleh B.

“Memang benar UM bertamu ke rumah saudara B di Perum Royal Garden. Berangkat dari kantor sekitar pukul 18.30 WIB,”katanya.

“UM ini baru pertama kali bertamu ke rumah B. Itupun karena undangan dari B,”sambungnya.

Karenanya, Nawa menegaskan bahwa tidak ada peristiwa penggerebekan oleh warga perumahan dan bukti yang menguatkan bahwa Plt ketua DPRD Lebak berbuat mesum.

“Tidak ada bukti bahwa UM telah berbuat mesum,”tandasnya.

Editor: Darussalam Jagad Syahdana

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Jelang Pilkada Serentak 2024 di Banten, Golkar ‘Geber’ Silaturahmi dengan Parpol-parpol

Berita Banten - Menjelang pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 di...

Ingin Bangun Kota Tangerang lewat Kebersamaan, Sachrudin Terus Gerilya ke Parpol-parpol

Berita Tangerang - Calon Wali Kota Tangerang 2024-2029, Sachrudin...

Baru Nikah di Rajeg Tangerang, Ini Sosok Ahmad Arif Si Pembunuh Wanita Paruh Baya dalam Koper

Berita Tangerang - Kamis, 25 April 2024, warga Cikarang,...