Car Free Night di Lebak, Sejumlah Ruas Jalan Macet!

Date:

Banten Hits – Kemacetan parah terjadi di sejumlah titik jalan di sekitar wilayah Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, Kamis (31/12/2015). Hal tersebut terjadi lantaran adanya penutupan jalur di sejumlah titik yang akan menuju pusat Kota Rangkasbitung.

Pengalihan jalur yang mengakibatkan kemacetan di sejumlah perempatan tersebut merupakan bagian dari rekaya lalu lintas yang dilakukan petugas untuk mensterilkan kawasan Alun-alun Rangkasbitung sebagai lokasi Car Free Night (CFN) dalam menyambut tahun baru yang sebelumnya sempat diuji cobakan.

Pantauan Banten Hits, petugas nampak kewalahan mengatur ratusan kendaraan. Kemacetan diperparah lantaran sejumlah jalan yang ada di sekitar Rangkasbitung tengah dilakukan perbaikan, sehingga tidak bisa dilewati kendaraan roda empat.

Bagi masyarakat yang akan menuju Alun-alun Rangkasbitung, harus berjalan kaki kurang lebih 100 meter dari tempat parkir kendaraan yang disediakan. Sementara bagi pengguna kendaraan dari arah Pasar Rangkasbitung yang akan melintas di ruas Jalan Raya Leuwidamar, harus memutar melalui kawasan Terminal Mandala.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Ingin Bangun Kota Tangerang lewat Kebersamaan, Sachrudin Terus Gerilya ke Parpol-parpol

Berita Tangerang - Calon Wali Kota Tangerang 2024-2029, Sachrudin...

Baru Nikah di Rajeg Tangerang, Ini Sosok Ahmad Arif Si Pembunuh Wanita Paruh Baya dalam Koper

Berita Tangerang - Kamis, 25 April 2024, warga Cikarang,...

Formatang Minta Ratu Atut Mewakafkan Satu Keluarganya untuk Mengabdi di Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Forum Masyarakat Tangerang atau Formatang meminta...

Airin Tolak Istilah ‘Borong Parpol’ saat Daftar Calon Gubernur Banten 2024-2029 di PKB

Berita Banten - Calon Gubernur Banten 2024-2029, Airin Rachmi...