BPMPD Kembalikan Kisruh Perangkat Desa Tenjo Ayu ke Kecamatan

Date:

Banten Hits – Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (BPMPD) Kabupaten Serang mengembalikan polemik pengangkatan Perangkat Desa Tenjo Ayu di Kecamatan Tanara, agar telebih dahulu diselesaikan oleh pihak Kecamatan setempat. (BACA: Pilkades Tenjo Ayu Panas, Massa “Gruduk” Polsek Tanara).

 

Hal tersebut diungkapkan Sekertaris Desa (Sekdes) Tenjo Ayu, Mubarak, usai memenuhi panggilan Kabag Pemdes BPMPD Kabupaten Serang, kemarin. (BACA: Sekdes Tenjo Ayu Sebut Ada Pelanggaran dalam Pengangkatan Perangkat Desa).

“Dikembalikan ke pihak Kecamatan. Karena, dasar acuan itu karena ada rekomedasi dari pak Camat” kata Mubarak kepada wartawan.

“Lancar, ada dua kemungkinan yang harus ditempuh, apakah musyawarah atau kembalikan kepada masyarakat aja. Dikembalikan ke Kecamatan dan akan menjadi jalan keluar perekrutan Perangkat Desa Tenjo Jaya,” sambung Mubarak.

Mubarak berharap Camat Tanara dapat memenuhi aspirasi warga dengan melakukan musyawarah kembali terkait pengangkatan Perangkat Desa yang dianggap tidak sesuai aturan. (BACA: Tolak Pengangkatan Perangkat Desa, Warga Tenjo Ayu Serang Ancam Demo).

“Mudah-mudahan apa yang disampaikan, pihak kecamatan bisa membuka kembali apa yang telah dituangkan dalam peraturan tersebut.Kita bersatu dan jangan sampai masalah ini merugikan masyarakat. Kita harus meningkatkan kualiatas kinerja dengan membenahi Perangkat Desa yang sekarang ini gonjang ganjing,” tandasnya.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Sah! Azizan-Yulli Kang Nong Kabupaten Serang 2024, Ini Susunan Lengkap Pasangan Pemenang

Berita Serang - Pasangan Rizky Azizan Ghofur (Azizan) dan...

Koalisi Besar pada Pilkada Serentak 2024 di Banten Tengah Disiapkan Partai Golkar?

Berita Tangerang - Masifnya pergerakan politik yang dilakukan DPD...

Jelang Pilkada Serentak 2024 di Banten, Golkar ‘Geber’ Silaturahmi dengan Parpol-parpol

Berita Banten - Menjelang pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 di...