Setelah Sekretariat Daerah, Giliran Kantor Keuangan dan Aset Daerah Lebak Tutup Sementara

Date:

Kantor BKAD Lebak. (Google)

Lebak- Sejumlah perkantoran di Kabupaten Lebak mulai menutup sementara aktivitas pelayanan kantor.

Bukan tanpa alasan, hal itu dilakukan sebagai upaya pencegahan penyebaran Covid-19.

Setelah sebelumnya kantor Sekretariat Daerah (Setda) dan Dinas Pendidikan (Dindik) Kabupaten Lebak, saat ini giliran kantor Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) menutup sementara aktivitas kantor dan pelayanan.

Kebijakan itu diambil lantaran 10 pegawai kantor yang beralamat di Muara Ciujung Barat, Kecamatan Rangkasbitung ini terkonfirmasi positif Covid-19.

“Iya tutup sementara mulai 24 Februari – 1 Maret 2021,”kata Kepala BKAD Lebak, Budi Santoso kepada BantenHits, Rabu, 24 Februari 2021.

“Ada 10 orang yang terkonfirmasi Covid-19,”tambah mantan Asda II Setda Lebak ini.

Meski aktivitas perkantoran tutup, kata Budi, BKAD tetap melayani pelayanan konsultasi secara daring.

“Pelayanan konsultasi dan koordinasi bisa menggunakan TI. Nomor layanan nya sudah kita umumkan di poster digital akun Instagram @bkad_lebak,”katanya.

“Insya Allah untuk hal yang mendesak dan darurat akan kita atasi,”sambungnya.

Budi juga mengimbau agar masyarakat tetap menerapkan Ptotokol Kesehatan dan menghindari kerumunan.

“Kita harus bisa Living Harmony With Corona Virus dengan menerapkan Prokes, memakai masker, menjaga jarak dan menghindari kerumunan. Jaga pola hidup sehat dengan makan yang bergizi, minum vitamin dan olah raga,”imbuhnya.

Editor: Darussalam Jagad Syahdana

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Baru Nikah di Kabupaten Tangerang, Ini Sosok Ahmad Arif Si Pembunuh Wanita Paruh Baya dalam Koper

Berita Tangerang - Kamis, 25 April 2024, warga Cikarang,...

Formatang Minta Ratu Atut Mewakafkan Satu Keluarganya untuk Mengabdi di Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Forum Masyarakat Tangerang atau Formatang meminta...

Wali Kota Tangerang Sehari Akan Bertugas 20 Mei 2024

Berita Tangerang - Wali Kota Tangerang terpilih akan segera...

‘Jalur-jalur Khusus’ Pengaduan Kekerasan terhadap Perempuan dan Anak di Kota Tangerang

Berita Tangerang - Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas...