AKBP Ary Satriyan Pimpin Polres Pandeglang

Date:

Banten Hits – AKBP Ary Satriyan resmi menjabat Kapolres Pandeglang menggantikan ABKP Widiatmoko yang bertugas sebagai Wadirbinmas Polda Nusa Tenggara Barat (NTB). Serah terima jabatan (Sertijab) dan lempas sambut dilaksanakan di halaman Mapolres Pandeglang, Selasa (17/5/2016).

Ditemui usai sertijab, AKBP Widiatmoko berharap semua pihak membantu kinerja Kapolres Pandeglang yang baru, apalagi di saat menghadapi pemilihan gubernur (Pilgub) dan pemilihan kepala desa (Pilkades) yang akan berlangsung 2017 mendatang.

“Sebentar lagi akan menghadapi Pilgub dan Pilkades. Tentu semua pihak  harus mendukung supaya Pandeglang dalam keadaan kondusif,” ujarnya.

Di tempat yang sama, AKBP Ary Satriyan mengatakan siap melanjutkan program Kapolres Pandeglang. Sedangkan terkait Pilgub mendatang pihaknya akan mengkaji terlebih dahulu sejauh mana laporan yang di terima Polres Pandeglang.

“Semua program yang sudah dilakukan oleh Kapolres sebelumnya kita akan pertahankan, dan yang belum dilakukan kita siap lakukan. Namun terkait Pilgub kita akan lihat laporannya di Kabag Ops, lalu kita akan melanjutkan,” ujar mantan Kabag Pengembangan SDM Polda Banten ini.(Rus)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Ingin Bangun Kota Tangerang lewat Kebersamaan, Sachrudin Terus Gerilya ke Parpol-parpol

Berita Tangerang - Calon Wali Kota Tangerang 2024-2029, Sachrudin...

Baru Nikah di Rajeg Tangerang, Ini Sosok Ahmad Arif Si Pembunuh Wanita Paruh Baya dalam Koper

Berita Tangerang - Kamis, 25 April 2024, warga Cikarang,...

Formatang Minta Ratu Atut Mewakafkan Satu Keluarganya untuk Mengabdi di Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Forum Masyarakat Tangerang atau Formatang meminta...

Airin Tolak Istilah ‘Borong Parpol’ saat Daftar Calon Gubernur Banten 2024-2029 di PKB

Berita Banten - Calon Gubernur Banten 2024-2029, Airin Rachmi...