Gempa 5,2 SR Guncang Lebak, Tak Berpotensi Tsunami

Date:

Lebak – Gempa berkekuatan 5,2 Skala Richter (SR) mengguncang Kabupaten Lebak, Rabu (18/1/2016).

 

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyebut, lokasi gempa berada di 7.14 Lintang Selatan (LS)-105.31 Bujur Timur (BT).

Gempa yang berada di 122 km barat daya Lebak yang terjadi pada pukul 17.51 WIB dengan kedalaman 10 km tersebut tak berpotensi tsunami.

Kepala BPBD Lebak, Kaprawi mengatakan, hingga saat ini pihaknya belum menerima laporan adanya kerusakan akibat gempa tersebut. Meski tak berpotensi tsunami, namun ia meminta masyarakat tetap waspada.

“Belum ada laporan soal kerusakan, akan tetapu saya mengimbau masyarakat tetap waspada, terutama warga yang berada di wilayah pesisir,” katanya.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Ingin Bangun Kota Tangerang lewat Kebersamaan, Sachrudin Terus Gerilya ke Parpol-parpol

Berita Tangerang - Calon Wali Kota Tangerang 2024-2029, Sachrudin...

Baru Nikah di Rajeg Tangerang, Ini Sosok Ahmad Arif Si Pembunuh Wanita Paruh Baya dalam Koper

Berita Tangerang - Kamis, 25 April 2024, warga Cikarang,...

Formatang Minta Ratu Atut Mewakafkan Satu Keluarganya untuk Mengabdi di Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Forum Masyarakat Tangerang atau Formatang meminta...

Airin Tolak Istilah ‘Borong Parpol’ saat Daftar Calon Gubernur Banten 2024-2029 di PKB

Berita Banten - Calon Gubernur Banten 2024-2029, Airin Rachmi...