UPH Ajak Masyarakat Bantu Anak Penderita Kanker

Date:

Tangerang – Universitas Pelita Harapan (UPH) mengajak masyarakat berpartisipasi membantu anak-anak penderita kanker. Bentuk kepedulian terhadap para penderita kanker di Indonesia.

“Kita jual donasi card senilai Rp25 ribu dan Rp50 ribu kepada mahasiswa dan orangtua. Hasilnya, kita salurkan ke sejumlah yayasan yang sudah menjalin kerja sama,” kata Head of Marketing Communication UPH, Shelach Ardelia ditemui saat konser musikal di Grand Chapel UPH Tangerang, Kamis (6/4/2017) malam.

Konser musikal yang merupakan kolaborasi Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) UPH merupakan puncak dari rangkaian kegiatan yang sudah dilakukan Student Life UPH. Sebelumnya Elefaith mengunjungi yayasan dan bermain serta berbagi bersama anak-anak penderita kanker.

Hadir sejumlah yayasan yang concern terhadap penderita kanker diantaranya Yayasan Anyo Indonesia (YAI), Yayasan Onkologi Anak Indonesia (YOAI) dan Yayasan Kasih Anak Kanker Indonesia (YKAKI).

“Rangkaian dilakukan sebelumnya adalah visitasi 3 yayasan, bermain dan bergembira bersama anak-anak penderita kanker,” ujar Shelach.

Dalam konser tersebut dibawakan lagu dan tarian bertema perjuangan bagi para penderita kanker di Indonesia.

“Acara ini memang dipersembahkan untuk para pejuang kanker,” imbuhnya.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Ingin Bangun Kota Tangerang lewat Kebersamaan, Sachrudin Terus Gerilya ke Parpol-parpol

Berita Tangerang - Calon Wali Kota Tangerang 2024-2029, Sachrudin...

Baru Nikah di Rajeg Tangerang, Ini Sosok Ahmad Arif Si Pembunuh Wanita Paruh Baya dalam Koper

Berita Tangerang - Kamis, 25 April 2024, warga Cikarang,...

Formatang Minta Ratu Atut Mewakafkan Satu Keluarganya untuk Mengabdi di Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Forum Masyarakat Tangerang atau Formatang meminta...

Airin Tolak Istilah ‘Borong Parpol’ saat Daftar Calon Gubernur Banten 2024-2029 di PKB

Berita Banten - Calon Gubernur Banten 2024-2029, Airin Rachmi...