Banyak Pedagang Liar, Satpol PP Anggap Warga Tak Dukung Kesukseskan Festival Cisadane

Date:

Tangerang – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Tangerang terus menertibkan pedagang liar yang berada di Festival Cisadane, Kamis (27/7/2017). Hingga hari ke enam, pedagang liar yang membandel terus dirangsek agar berdagang di sisi timur Festival Cisadane. 

“Kita akan terus meminta pedagang liar untuk mengikuti aturan yang ada, penertiban ini juga untuk membuat kenyamanan pengunjung Festival Cisadane ini,” ujar Kepala Bidang Ketertiban Umum dan Ketentraman Kota Tangerang, A. Ghufron Falfeli. 

Perihal adanya masyarakat yang memanfaatkan festival tahunan ini sebagai ajang mencari keuntungan, Ghufron menyayangkan hal tersebut. 

“Seharusnya masyarakat menjadi salah satu faktor pendukung suksesnya acara yang menjadi ikon Kota Tangerang ini, jadi tidak money oriented berfikirnya , tapi bagaimana agar Kota Tangerang ini menjadi layak dikunjungi,” kata Ghufron.

Dirinya pun mengatakan, panitia acara festival yang menampilkan stand-stand dinas dan UKM ini juga telah memberikan kompensasi, agar masyarakat dapat ikut mencari mata pencaharian selama acara berlangsung. 

“Dinas Kebudayaan dan Pariwisata juga sudah menyerahkan perparkiran kepada warga untuk dikelola, ribuan motor yang parkir perharinya saja sudah sangat besar kontribusinya untuk masyarakat,” jelasanya.

Senada dengan hal itu, Kepala Bidang Pariwisata Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Tangerang, Raden Rizal Ridholloh menambahkan, pihaknya sudah menyediakan tempat bagi pedagang liar yang hendak berjualan di Festival tersebut. 

“PKL yang ingin berjualan sudah kita sediakan tempat tepatnya di sisi utara Festival Cisadane yaitu setelah stand milik UKM dan OPD. Saya tahunya malah dari media, kalau stand yang kita sediakan seluruhnya gratis, bahkan lomba yang diadakanpun seluruhnya gratis,” tandasnya.(Zie)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Ingin Bangun Kota Tangerang lewat Kebersamaan, Sachrudin Terus Gerilya ke Parpol-parpol

Berita Tangerang - Calon Wali Kota Tangerang 2024-2029, Sachrudin...

Baru Nikah di Rajeg Tangerang, Ini Sosok Ahmad Arif Si Pembunuh Wanita Paruh Baya dalam Koper

Berita Tangerang - Kamis, 25 April 2024, warga Cikarang,...

Formatang Minta Ratu Atut Mewakafkan Satu Keluarganya untuk Mengabdi di Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Forum Masyarakat Tangerang atau Formatang meminta...

Airin Tolak Istilah ‘Borong Parpol’ saat Daftar Calon Gubernur Banten 2024-2029 di PKB

Berita Banten - Calon Gubernur Banten 2024-2029, Airin Rachmi...