Sepekan ke Depan, Pelayanan Pengurusan Dokumen Kependudukan di Lebak Pakai WhatsApp

Date:

FOTO ILUSTRASI. Suasana Pelayanan Disdukcapil Kabupaten Pandeglang.

Lebak- Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Lebak menerapkan sistem layanan kepengurusan dokumen kependudukan secara online. Tujuannya untuk mengantisipasi penyebaran Virus Corona yang telah menjadi Pandemi Global.

Sekertaris Disdukcapil Lebak Ahmad Nur mengungkapkan layanan online dengan metode pesan WhatsApp akan diberlakukan pada tanggal 23 sampai 31 Maret 2020.

“Untuk mengantisipasi penyebaran virus Corona, kami menginbau agar masyarakat Kabupaten Lebak agar menunda terlebih dahulu pengurusan dokumen kependudukan dengan datang langsung ke kantor Disdukcapil Lebak, karena untuk sementara pelayanan akan dialihkan secara online melalui WhatsApp,”kata Ahmad Nur kepada awak media, Senin, 23 Maret 2020.

Ahmad membeberkan Disdukcapil menyiapkan 3 admin yang dapat dihubungi melalui aplikasi WhatsApp. Adapun dokumen kependudukan yang dapat diurus melalui online adalah Kartu Keluarga, KTP-el, Surat Pindah/Datang, Kartu Identitas Anak (KIA), Akte Kelahiran, Akte Kematian, Akte Perkawinan, Akte Penceraian, dan Update data online.

“Nantinya masyarakat dapat memenuhi persyaratan kelengkapan dari dokumen-dokumen tersebut, seterusnya kelengkapan dokumen tersebut dapat di scan atau foto dan dikirim ke 3 nomor admin yang telah kami siapkan,”bebernya.

Meskipun pakai metode WhatsApp, Ahmad mengaku Disdukcapil Lebak juga tetap membuka pelayanan secara tatap langsung di kantor Disdukcapil Lebak. Tentunya untuk hal-hal yang bersifat urgent.

“Pelayanan secara langsung juga akan tetap berjalan seperti biasa, namun kami tetap menyarankan untuk beralih ke online kalau tidak dalam keadaan mendesak selama masa tanggap darurat virus Corona ini,” pungkasnya.

Berikut 3 nomor admin yang siap melayani pengurusan dokumen secara online:

-. 0877-7385-5625 atas nama Irawati
-. 0852-8756-0050 atas nama Maria Kurniasih
-. 0811-1200-078 atas nama Ahmad Najiyullah

Editor: Fariz Abdullah

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Al Muktabar Ingin Gen Z di Banten Produktif dan Visioner, Bagaimana Caranya?

Berita Banten - Generasi Z alias Gen Z di...

Sah! Azizan-Yulli Kang Nong Kabupaten Serang 2024, Ini Susunan Lengkap Pasangan Pemenang

Berita Serang - Pasangan Rizky Azizan Ghofur (Azizan) dan...

Koalisi Besar pada Pilkada Serentak 2024 di Banten Tengah Disiapkan Partai Golkar?

Berita Tangerang - Masifnya pergerakan politik yang dilakukan DPD...