Launching Kampung Tangguh Nusantara Kalimaya; Muspika Cikulur Berharap Ada Peningkatan Kualitas Hidup Masyarakat

Date:

Muspika Kecamatan Cikulur saat foto bersama usai melaunching Kampung Tangguh Nusantara Kalimaya di Kampung Langgana, Desa Sukaharja, Kecamatan Cikulur. (FOTO IG: @iyan_fitriyana)

Lebak- Musyawarah Unsur Pimpinan Kecamatan (Muspika) Cikulur menetapkan Kampung Langgana, Desa Sukaharja, Kecamatan Cikulur, Kabupaten Lebak sebagai Kampung Tangguh Nusantara Kalimaya.

Alasannya karena Kampung Langgana paling sigap dalam penanganan Covid-19. Mulai dari penjagaan di pos cek poin, penerapan social distancing, dan disiplin menggunakan masker.

Camat Cikulur, Iyan Fitriyana mengatakan launching Kampung Tangguh Nusantara Kalimaya merupakan ikhtiar pemerintah dalam meningkatkan ketahanan masyarakat menghadapi wabah Covid-19.

“Ikhtiar kita ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat, sehingga kita semua kuat dalam menghadapi pandemi corona,” kata Iyan Fitriyana kepada awak media, Rabu, 1 Juli 2020.

Mantan Kasubbag Keagamaan Setda Lebak ini berharap Kampung Langgana menjadi sebuah lingkungan yang tangguh di bidang kesehatan, tangguh dalam pengembangan ekonomi, tangguh di bidang ketahanan pangan, dan yang lainnya.

“Kita akan mendorong masyarakat untuk menggelorakan budaya gotong royong. Melalukan penguatan ketahanan pangan keluarga dan meningkatkan budi daya ikan yang dapat membangkitkan ekonomi keluarga,” jelasnya.

Kata Iyan, Pemerintah Kecamatan Cikulur berencana akan mengundang organisasi perangkat daerah (OPD) Dinas Ketahanan Pangan, Dinas Pertanian dan Perkebunan, dan Dinas Perdagangan dan Perindustrian. OPD yang punya program pemberdayaan ekonomi masyarakat bisa diturunkan ke Kampung Langgana.

“Saya dan rekan-rekan akan berupaya maksimal untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat,”tandasnya.

Kepala Desa Sukaharja, Kecamatan Cikulur, Ujang H. Basri mengapresiasi dukungan Muspika Cikulur dalam launching Kampung Tangguh Nusantara Kalimaya. Dia dan masyarakat akan berupaya maksimal mewujudkan Kampung Langgana yang tangguh dan maju.

“Di sini banyak tokoh yang memiliki kontribusi terhadap bangsa dan negara. Bahkan, secara histori ketika pendiri NU KH Hasyim Ashari mengeluarkan resolusi jihad. Tokoh masyarakat di sini turun ke Jakarta untuk mempertahankan NKRI. Semangat tersebut yang harus diikuti anak-anak muda sekarang,” tukasnya.

Editor: Fariz Abdullah

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Disnakertrans Kabupaten Serang Gandeng STPI Curug Gelar Pelatihan Kerja

Berita Serang - Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi atau Disnakertrans...

Baru Nikah di Rajeg Tangerang, Ini Sosok Ahmad Arif Si Pembunuh Wanita Paruh Baya dalam Koper

Berita Tangerang - Kamis, 25 April 2024, warga Cikarang,...