Kawal May Day, Polresta Tangerang Ternjukan 1.090 Personel

Date:

Tangerang – Kapolresta Tangerang Kombes Pol Asep Edi Suheri menyampaikan, ada 1.090 personel yang disiapkan untuk mengawal May Day, Senin (1/5/2017).

Dikutip dari detik.com, Asep menuturkan, personel akan ditempatkan di sejumlah titik di wilayah Kabupaten Tangerang, seperti di Kecamatan Cikupa, Pasar Kemis, Balaraja dan Panongan.

“Lokasi-lokasi itu banyak kawasan industri. Jadi kita tempatkan personel dari polsek untuk mengantisipasi jika ada aksi di lingkungan tempat buruh bekerja,” kata Asep, Minggu (30/4).

Pintu masuk Tol Tangerang-Jakarta juga menjadi titik fokus pengamanan personel guna mengantisipasi kemacetan.

“Kami juga akan kawal massa” ujarnya.

Asep mengatakan, dari Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI) Kabupaten Tangerang telah menyepakati tidak akan ikut aksi memperingati May Day ke ibu kota. Buruh akan menggelar mancing bersama untuk mengisi May Day.

“Dari SPSI Kabupaten Tangerang sudah ada kesepatakan, mereka tidak ke Jakarta karena sudah ada kegiatan sendiri yaitu mancing ikan. Tetapi, pengamanan tetap dipersiapkan untuk mengantisipasi apabila ada yang tetap ke Jakarta,” paparnya.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Demi Kota Kelahiran, Dua Sosok Muda Ramaikan Bursa Pilkada Kota Tangerang 2024

Berita Tangerang - Dua sosok muda di Kota Tangerang,...

Gambar Arief Wismansyah untuk Gubernur Banten 2024 Sudah Mulai Masuk ke Kampung-kampung

Berita Banten - Gambar Arief Wismansyah, Wali Kota Tangerang...

Airin ‘Keukeuh’ Tak Mau Golkar Disebut Bangun Koalisi Besar di Pilkada Banten 2024

Berita Banten - Calon gubernur Banten 2024 dari Partai...