Warga Binong Permai Tangerang: Sekarang Banjir Sebulan Bisa Empat Kali

Date:

 

Tangerang – Perumahan Binong Permai, Kelurahan Binong, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang, kembali dikepung banjir, Senin (8/5/2017) sore. Titik banjir terjadi di Blok B, E, F dan I. Selain merendam rumah warga, banjir juga memutus sejumlah akses alternatif warga.

BACA JUGA: Perumahan Binong Permai Tangerang Kembali Dikepung Banjir

Banjir di kawasan ini seperti menjadi langganan selama kurun lima tahun terakhir. Bahkan, menurut warga, selama 2017 ini banjir bisa terjadi tiga sampai empat kali dalam sebulan.

“Saya sudah 25 tahun tinggal di sini. Baru kali ini ngerasain banjir kaya gini. Sekarang (banjir) bisa sebulan empat kali,” kata Yani, warga Blok I, RT 3/14, Binong Permai, Tangerang.

Hal senada diutarakan Slamet, warga lainnya yang berada satu blok dengan Yani. Menurutnya, selain merendam kawasan permukiman, banjir juga kerap merendam Masjid Al Hijrah. 

“Banjir kemarin (bulan lalu), air merendam masjid sampai 10 sentimeter di atas lanatai. Aktivitas (di masjid) terpaksa berhenti,” kata pria yang membuka usaha kelontongan di rumahnya ini.

Untuk mencegah luapan air dari Kali Sabi yang tak sanggup menampung limpasan air dari Perumahan Griya Karawaci dan Cluster Ayana, di Blok I Perumahan Binong Permai dibuatkan tanggul. Namun, belakangan tanggul tak berfungsi dengan baik karena dindingnya bocor.(Rus)

 

Author

  • Darussalam J. S

    Darusssalam Jagad Syahdana mengawali karir jurnalistik pada 2003 di Fajar Banten--sekarang Kabar Banten--koran lokal milik Grup Pikiran Rakyat. Setahun setelahnya bergabung menjadi video jurnalis di Global TV hingga 2013. Kemudian selama 2014-2015 bekerja sebagai produser di Info TV (Topaz TV). Darussalam JS, pernah menerbitkan buku jurnalistik, "Korupsi Kebebasan; Kebebasan Terkorupsi".

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Ingin Bangun Kota Tangerang lewat Kebersamaan, Sachrudin Terus Gerilya ke Parpol-parpol

Berita Tangerang - Calon Wali Kota Tangerang 2024-2029, Sachrudin...

Baru Nikah di Rajeg Tangerang, Ini Sosok Ahmad Arif Si Pembunuh Wanita Paruh Baya dalam Koper

Berita Tangerang - Kamis, 25 April 2024, warga Cikarang,...

Formatang Minta Ratu Atut Mewakafkan Satu Keluarganya untuk Mengabdi di Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Forum Masyarakat Tangerang atau Formatang meminta...

Airin Tolak Istilah ‘Borong Parpol’ saat Daftar Calon Gubernur Banten 2024-2029 di PKB

Berita Banten - Calon Gubernur Banten 2024-2029, Airin Rachmi...