Buat yang Doyan Kalian Bisa Makan Sepuasnya Nih, Ada 5.000 Durian Gratis Disiapkan di Pendopo Bupati Lebak

Date:

Durian Banten
Tiga jenis durian unggulan Banten. (Dok.Banten Hits)

Lebak– Pemerintah Kabupaten Lebak mengajak masyarakat untuk mengikuti pesta makan durian bersama dengan Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya secara gratis di Pendopo Bupati Lebak, Selasa, 15 Januari 2019. 

Pesta yang dikemas dalam kegiatan “Murakadu Babarengan” ini menyediakan sekitar 5000 durian asli Kabupaten Lebak dari berbagai jenis.

Kepala Bagian Humas dan Protokol Kabupaten Lebak, Eka Prasetiawan mengatakan Murakadu Babarengan merupakan salah satu kegiatan yang sengaja dilaksanakan untuk memperkenalkan kekayaan alam yang dimiliki Kabupaten Lebak.

“Kita ingin masyarakat tahu Kabupaten Lebak juga menghasilkan durian-durian yang berkualitas dan banyak diburu,” kata Eka kepada BantenHits.com, Sabtu, 12 Januari 2019.

Menurutnya, Murakadu Babarengan ini juga merupakan bentuk apresiasi pemerintah terhadap masyarakat yang telah membantu Kabupaten Lebak meraih piala Adipura tahun 2017-2018.

“Alhamdulillah kita berhasil meraih Adipura berkat semuanya, acara ini juga merupakan syukuran atas dilantiknya Bupati dan wakil Bupati Lebak terpilh Iti Octavia Jayabaya dan Ade Sumardi,” ucapnya.

Eka membeberkan Murakadu Babarengan akan dilaksanakan pukul 15.00 WIB setelah Iti Octavia Jayabaya – Ade Sumardi dilantik sebagai Bupati dan Wakil Bupati Lebak periode 2019-2024 di Pendopo Gubernur Banten.

“Setelah pelantikan, kita pawai Kirab piala Adipura pukul 10.00 WIB kemudian dilanjutkan dengan paripurna penyampaian visi-misi pukul 14.00 WIB dan berakhir di acara Murakadu Babarengan pukul 15.00 WIB,” bebernya.

Eka berharap seluruh masyarakat Kabupaten Lebak bisa mengikuti kegiatan Murakadu Babarengan Bupati dan Wakil Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya – Ade Sumardi.

“Ya kita harap masyarakat ikut bersama-sama untuk syukuran namun tetap tertib dan tidak saling berebut,” imbuhnya. (Rus)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Ingin Bangun Kota Tangerang lewat Kebersamaan, Sachrudin Terus Gerilya ke Parpol-parpol

Berita Tangerang - Calon Wali Kota Tangerang 2024-2029, Sachrudin...

Baru Nikah di Rajeg Tangerang, Ini Sosok Ahmad Arif Si Pembunuh Wanita Paruh Baya dalam Koper

Berita Tangerang - Kamis, 25 April 2024, warga Cikarang,...

Formatang Minta Ratu Atut Mewakafkan Satu Keluarganya untuk Mengabdi di Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Forum Masyarakat Tangerang atau Formatang meminta...

Airin Tolak Istilah ‘Borong Parpol’ saat Daftar Calon Gubernur Banten 2024-2029 di PKB

Berita Banten - Calon Gubernur Banten 2024-2029, Airin Rachmi...