Sebut Petugas KPPS Coblos Surat Suara dengan Sengaja, TKD Jokowi-Ma’ruf Minta Seluruh TPS di Cirinten Lebak PSU

Date:

Anggota TKD Jokowi-Ma’ruf ketika memberikan keterangan pers mengenai dugaan kecurangan di TPS 05, desa Cempaka, Kecamatam Cirinten, Kabupaten Lebak. (Fariz Abdullah/BantenHits).

Lebak- Anggota Tim Kemenangan Daerah atau TKD Jokowi-Ma’ruf Kabupaten Lebak Agus R Wisas melaporkan dugaan kecurangan yang dilakukan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di TPS 05 ddesa Cempaka, Kecamatan Cirinten, Kabupaten Lebak, Selasa, 22 April 2019.

Menyusul, beredarnya video dugaan kecurangan yang dilakukan petugas KPPS untuk memenangkan salah sati calon dengan sengaja mencoblos surat suara saat penghitungan suara.

“Atas dasar itu kita minta agar di Kecamatan Cirinten ini dilakukan Pemungutan suara ulang (PSU). Kita sudah laporkan dengan melampirkan bukti video berikut saksi ke Bawaslu,”kata Agus saat menggelar konferensi pers di salah satu rumah makan Kabupaten Lebak.

Menurutnya, dalam video jelas terlihat salah satu petugas KPPS dengan sengaja melakukan pencoblosan terhadap surat suara dengan menggunakan kuku, bahkan saat pelaksanaan penghitungan petugas tidak memperlihatkan surat suara kepada saksi.

“Jadi surat suara berserakan tidak dalam kotak suara, ketika dihitung juga tidak dilihatkan dulu kepada saksi, langsung saja mereka membuka dan melipat surat suara,”tuturnya.

Ini, sambung Wisas sudah mencederai pesta demokrasi yang diselenggarakan negara. Meskipun dalam video tersebut hanya mempertontonkan dugaan kecurangan yang dilakukan untuk memenangkan salah satu caleg Provinsi Banten, Agus menuding tidak menutup kemungkinan kecurangan terjadi di surat suara presiden.

“Ya memang dalam video itu dugaan pencoblosan hanya untuk caleg DPRD Banten, tapi bisa saja kan tidak menutup kemungkinan ada kesengajaan pencoblosan untuk surat suara presiden,”pungkasnya.

Sementara Ketua Bawaslu Lebak, Odong Hudori mengaku telah menerima laporan dari tim TKD Jokowi-Ma’ruf Kabupaten Lebak mengenai dugaan kecurangan yang dilakukan KPPS di TPS 05 desa Cempaka, Kecamatan Cirinten.

“Sebenarnya ini sudah dilaporkan, tapi karena tidak memenuhi syarat, kita kembalikan tapi mereka sudah kembali melengkapi laporan dengan menyertai video dan saksi. Kita akan kaji dulu laporan ini,”katanya.

Editor: Fariz Abdullah

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Ketika Pj Gubernur Harus Hitung Sendiri Uang Santunan untuk 13 Penyelenggara Pemilu di Banten yang Wafat

Berita Banten - Pelaksanaan Pemilu 2024 di Banten berlangsung...

Anggota KPPS di Kadipaten Cilegon Meninggal Dunia Diduga Kelelahan

Berita Cilegon - Santo (23) warga Lingkungan Kadipaten, Kelurahan...

Ramai Nama Baru Kalahkan Suara Mantan Gubernur Banten di Real Count Sementara KPU

Berita Banten - Real count hasil Pemilu 2024 KPU...

Real Count KPU Hampir 50 Persen, Airin Rachmi Diany Caleg DPR RI Paling Digdaya di Banten

Berita Banten - Airin Rachmi Diany menjadi Calon Anggota...