Tangerang- Sebanyak 60 Busa Kerja Khusus atau BKK SMK se Kota Tangerang melakukan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dengan PT Permodalan Nasional Madani (PNM).
Mereka sepakat, jebolan para pelajar asal 60 sekolah tersebut bisa secara langsung melamar pekerjaan.
“Dengan itu, lewat MoU ini bisa memperkuat komitmen satu sama lain. Sehingga, tujuan utama untuk menekan angka pengangguran pada lulusan SMK bisa berhasil,”kata Kepala Disnaker, Ujang Hendra Gunawan, Rabu, 13 April 2022.
“Dimana wadah perusahaannya sudah ada, dan nantinya akan terus ditambah. Saatnya, sekolah mempersiapkan SDM yang kompeten sesuai kebutuhan dunia kerja,”sambungnya.
Human Resources Business Partner Officer PT PNM, M Akbar Pamungkas mengatakan, dengan jalinan kerjasama ini membuka kesempatan kerja hingga 100 lowongan baru setiap bulannya. Sedangkan waktu penyaringan atau interview berlangsung setiap Kamis disetiap minggunya.
“Kalau kerjasama dengan BKK ini secara lokasi dan waktu akan fleksibel. Jika di sekolah tersebut banyak siswa yang mau diintervew maka bisa kita gelar langsung di sekolah,”katanya.
“Jika sedikit dan digabung dengan sekolah lainnya, bisa kita gelar di kantor Disnaker seperti biasanya. Terpenting terus kita jalin komunikasinya,”sambungnya.
Editor: Fariz Abdullah