Pernah Dipuji BI, Ini Fakta Puskagro “Jurus Sakti” Zaki yang Sukses Kendalikan Inflasi

Date:

Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar dalam rapat koordinasi yang dipimpin Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi RI, Luhut Binsar Panjaitan di Aula Pendopo Gubernur Banten, Jumat, 10 Februari 2023. Zaki memaparkan, Kabupaten Tangerang sukses menjadi daerah penyumbang inflasi terendah di Banten.(FOTO: tangerangkab.go.id)

Berita Kabupaten Tangerang – Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi (Menko Marvest) RI, Luhut Binsar Panjaitan memimpin rapat dengan seluruh bupati dan wali kota se Banten di Aula Pendopo Gubernur Banten, Kawasan Pusat Pemerintahan Provinsi Banten (KP3B), Kecamatan Curug, Kota Serang, Jumat, 10 Februari 2023.

Dalam rapat tersebut, Luhut meminta angka inflasi, kemiskinan, stunting dan IPM di Banten menjadi perhatian bersama semua pihak. Para kepala daerah yang hadir diminta untuk terus memperkuat ekonomi daerah dengan terus menggiatkan potensi lokal, salah satunya melalui e-katalog.

Dia meminta semua pihak untuk terus mencermati keadaan secara berkala dan terkini sehingga segala potensi yang mengganggu stabilitas dapat diantisipasi secara dini dan diatasi dengan tepat.

“Saya mohon bapak ibu bupati sekalian perhatikan ini. Dengan kita melakukan e-katalog itu membuat industri lokal makin kuat dan ciptakan lapangan kerja. Itu akan membantu stunting, membantu kemiskinan,” tutur Luhut.

Luhut mengusulkan untuk sektor pertanian harus diperkuat. Menurutnya, inflasi itu salah satunya bersumber pada sektor pertanian seperti cabai dan bawang.

Dia berharap para kepala daerah juga bisa membangun kesadaran warga untuk memulai menanam di polibag dan secara hidroponik untuk beberapa komiditi penyumbang inflasi. Selain itu, dia meminta setiap pemda mempunyai cold storage untuk menyimpan stok kebutuhan pangan dan komoditi.

“Do something, sebenarnya saya katakan tadi, Covid kita tangani bersama-sama sukses, waktu itu bisa ekonomi bisa tumbuh, hampir tidak ada negara seperti Indonesia sekarang ini yang sukses dan menjadi model berbagai negara untuk penanganan ekonomi. Jadi kita harus bangga jadi bangsa Indonesia,” tandasnya.

Penyumbang Inflasi Terendah

Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar saat meresmikan Gedung Pusat Kawasan Agropolitan atau Puskagro Kabupaten Tangerang di Desa Sarakan Kecamatan Sepatan, Kabupaten Tangerang, Senin, 10 Oktober 2022. (Foto: tangerangkab.go.id)

Apa yang diinginkan Luhut ternyata telah dilakukan Pemerintah Kabupaten Tangerang sejak 2022. Pada 10 Oktober 2022, Pemkab Tangerang resmi mengoperasikan Pusat Kawasan Agropolitan (Puskagro) di di Desa Sarakan, Kecamatan Sepatan, Kabupaten Tangerang.

Berkat keberadaan Puskagro inilah, Kabupaten Tangerang sukses menjadi daerah penyumbang inflasi terendah di Provinsi Banten. Untuk memperkuat ekonomi daerah dan menggiatkan potensi lokal, Pemerintah Kabupaten Tangerang sudah menjalankan sejumlah program.

“Alhamdulillah Kabupaten Tangerang merupakan salah satu penyumbang inflasi terendah di Banten. Dan kami juga sudah ada Pusat Kawasan Agropolitan (Puskagro) seperti yang Pak Menko inginkan,” ungkap Zaki dalam rapat bersama Menko Marvest seperti dilansir dalam situs resmi.

Zaki memaparkan, Puskagro yang berada di wilayah Kecamatan Sepatan, Kabupaten Tangerang, memiliki chilling room untuk sayur-mayur cold storage. Sehingga sayur mayur bisa distok dan kualitasnya terjaga.

“Alhamdulillah kemarin ketika harga cabe naik, kita sudah punya stok dan harga bisa ditekan,” ungkap Zaki.

Diacungi Jempol oleh BI

Jajaran Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kabupaten Tangerang berfoto dengan komoditi yang dihasilkan di Pusat Kawasan Agropolitan atau Puskagro. DKPP memastikan Puskagro mampu tingkatkan ketersediaan pangan di Kabupaten Tangerang.(FOTO: tangerangkab.go.id)

Gedung Puskagro telah diresmikan Bupati Tangerang pada Senin, 10 Oktober 2022 lalu. Gedung ini berada di Desa Sarakan, Kecamatan Sepatan. Puskargo menjadi wadah untuk menjaga dan meningkatkan produk serta pemasaran hasil pertanian.

Saat meresmikan gedung ini Zaki mengatakan, Puskagro merupakan program unggulan RPJMD Kabupaten Tangerang, ‘Tangerang Mantap’, yakni Mandiri Tahan Pangan.

“Hari ini peresmian Pusat Kawasan Agropolitan dari Kabupaten Tangerang yang nantinya bertujuan menjadi sentra penampung seluruh produk-produk hasil bumi dan pertanian di Kabupaten Tangerang,” kata Zaki.

“Mudah-mudahan dengan adanya Puskagro ini, harga bahan ataupun hasil pertanian di Kab. Tangerang bisa dijaga dengan baik agar bisa bermanfaat untuk masyarakat,” sambungnya.

Menurut Zaki, dengan terjaganya hasil panen, tentu akan menjadi nilai tambah lebih bagi para petani. Zaki berharap kepada para penyuluh dapat terus memberikan pengetahuan dan pendampingan kepada mitra-mitra taninya agar mereka bisa menghasilkan dan menjaga kualitas produknya sehingga nilai jualnya pun akan terus membaik.

“Saya juga mengajak kepada generasi penerus di Kabupaten Tangerang untuk mau turun dan berkecimpung di sektor pertanian karena sektor pertanian ini akan menjanjikan income yang layak untuk mereka, apa bilang mereka melakukannya dengan tekun dan sungguh-sungguh dan hasilnya pun akan menjanjikan,” ungkapnya.

Sementara itu Kepala Perwakilan Bank Indonesia Propinsi Banten, Imaduddin Sahabat mengapresiasi atas diresmikannya Puskargo.

Menurut dia, hal tersebut merupakan inovasi yang sangat luar biasa dari Bupati Tangerang dan  sangat relevan di tengah kondisi yang sedang kita hadapi saat ini seperti kenaikan komoditas yang pada akhirnya menjadikan inflasi.

“Apresiasi kami berikan kepada Bupati Tangerang meskipun Kabupaten Tangerang bukan kota inflasi tetapi lokasinya sangat strategis mendukung Kota Tangerang yang menjadi kota inflasi. Dengan adanya agropolitan ini, saya rasa itu yang membuat pada akhirnya inflasi di Kota Tangerang dan Banten dapat terkendali. Semoga langkah ini bisa di ikuti oleh daerah lain di Banten,” ungkap Imaduddin.

 

Author

  • Darussalam J. S

    Darusssalam Jagad Syahdana mengawali karir jurnalistik pada 2003 di Fajar Banten--sekarang Kabar Banten--koran lokal milik Grup Pikiran Rakyat. Setahun setelahnya bergabung menjadi video jurnalis di Global TV hingga 2013. Kemudian selama 2014-2015 bekerja sebagai produser di Info TV (Topaz TV). Darussalam JS, pernah menerbitkan buku jurnalistik, "Korupsi Kebebasan; Kebebasan Terkorupsi".

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Ingin Bangun Kota Tangerang lewat Kebersamaan, Sachrudin Terus Gerilya ke Parpol-parpol

Berita Tangerang - Calon Wali Kota Tangerang 2024-2029, Sachrudin...

Disnakertrans Kabupaten Serang Gandeng STPI Curug Gelar Pelatihan Kerja

Berita Serang - Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi atau Disnakertrans...