Selamat Purnatugas Bapak-bapak Polisi! Terima Kasih Telah Melayani, Mengayomi dan Melindungi Warga Kota Tangerang selama Ini

Date:

Kapolres Metro Tangerang, Kombes Pol. Zain Dwi Nugroho bersama Ketua Bhayangkari Cabang Polres Metro Tangerang Kota memberikan tali asih saat melepas 38 purnawirawan Polri dan PNS yang telah memasuki purnabakti atau pensiun tahun 2022. (FOTO: DOK. Humas Polres Metro Tangerang Kota dikirim untuk BantenHits.com)

Berita Kota Tangerang – Kapolres Metro Tangerang, Kombes Pol. Zain Dwi Nugroho melepas 38 purnawirawan Polri dan PNS yang telah memasuki purnabakti atau pensiun tahun 2022.

Wisuda purnawira Polri dan PNS tersebut dilaksanakan di Ruang Aula Polres Metro Tangerang Kota, Selasa 27 Desember 2022.

Dalam kesempatan itu, Zain Dwi Nugroho mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada para purnawira yang telah mengabdi melayani masyarakat.

“Tetaplah menjadi  pelayan, pengayom dan pelindung dimanapun berada,” ucapnya.

Zain berharap, meski telah pensiun menjadi anggota polri purnawirawan diharapkan terus menjalin tali silaturahmi, menjaga nama baik institusi Polri, sebagaimana selama ini mencintai pengabdian, bangga menjadi polisi dan bagian dari Kepolisian Negara Republik Indonesia.

“Saya harapkan para purnawirawan selalu menjadi pengayom di linkungan masyarakat dan terus menjaga nama baik institusi kepolisian,” harapnya.

Dalam acara tersebut, Kapolres didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Polres Metro Tangerang Kota memberikan tali asih kepada personel purnawira Polri dan PNS 2022.

Pelepasan dilanjutkan dengan Upacara tradisi pedang pora pelepasan purnawira Polri dan PNS 2022 di Lapangan Apel Polres Metro Tangerang Kota.

Editor: Darussalam Jagad Syahdana

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Pj Wali Kota Wanti-wanti Jajaran soal Penyusunan RKA: Ini Muaranya Harapan Warga!

Berita Tangerang - Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang, Nurdin,...

Penyeragapan Polsek Balaraja di Cangkudu, Satu Orang Dicokok Dua Lainnya Masih Diburu

Berita Tangerang - Jajaran Polsek Balaraja, Polresta Tangerang, Polda...

100 Petugas DPKP Kabupaten Tangerang Diturunkan untuk Deteksi Antraks di 664 Lapak Penjual Hewan Kurban

Berita Tangerang - 100 petugas Dinas Pertanian dan Ketahanan...

Airin Sudah Keliling 1.552 Desa, Golkar: Bukti Serius Ingin Mengabdi kepada Warga

Berita Banten - Sejak ditugaskan Partai Golkar menjadi calon...