Ratusan Rumah di Delapan Kecamatan di Pandeglang Terendam Banjir

Date:

 

Banten Hits – Ratusan rumah warga dan areal pertanian di delapan kecamatan di Kabupaten Pandeglang, di antaranya Kecamatan Pagelaran, Patia, Sukaresmi, Angsana Munjul, Panimbang, Saketi, Sobang, terendam banjir dengan ketinggian sekira satu meter, Selasa (6/12/2016).

Saripudin , salah satu warga Kampung Muruy, Desa Karya Sari, Kecamatan Sukaresmi mengatakan, banjir di kampungnya sudah terjadi sejak Senin (5/12/2016) malam dengan ketinggian air mencapai satu meter.

“Dari semalam air sudah menggenangi rumah warga. Warga ada yang mengungsi dan ada pula yang masih bertahan di rumahnya masing-masing,” kata Saripudin saat dikonfirmasi Banten Hits, Selasa (6/12/2016).

Tidak hanya merendam ratusan rumah, banjir juga telah memutus mata pencaharian warga, karena puluhan hektar lahan pertanian di wilayah Kecamatan Sukaresmi dipastikan gagal panen akibat terendam banjir.

Ketua Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kabupaten Pandeglang Ade Mulya kepada Banten Hits mengatakan, ketinggian air di setiap wilayah bervariasi dari 50 sentimeter sampai 1,5 meter.

Ade menyebutkan, jumlah rumah yang terendam banjir di Kecamatan Patia, seperti Desa Surianeun persisinya di Kampung Surianeun sebanyak 300 rumah dengan 1.200 jiwa. Kemudian Kampung Cukang Jati jumah rumah terendam 19 rumah dengan 64 kepala keluarga, dan di Kampung Dungsharu rumah yang terendam 141 dengan 564 jiwa.

“Jalan kabupaten yang terendam banjir sekitar 500 meter dan lahan pertanian 40 hektar,” ujar Ade.(Rus)

 

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Ingin Bangun Kota Tangerang lewat Kebersamaan, Sachrudin Terus Gerilya ke Parpol-parpol

Berita Tangerang - Calon Wali Kota Tangerang 2024-2029, Sachrudin...

Baru Nikah di Rajeg Tangerang, Ini Sosok Ahmad Arif Si Pembunuh Wanita Paruh Baya dalam Koper

Berita Tangerang - Kamis, 25 April 2024, warga Cikarang,...

Formatang Minta Ratu Atut Mewakafkan Satu Keluarganya untuk Mengabdi di Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Forum Masyarakat Tangerang atau Formatang meminta...

Airin Tolak Istilah ‘Borong Parpol’ saat Daftar Calon Gubernur Banten 2024-2029 di PKB

Berita Banten - Calon Gubernur Banten 2024-2029, Airin Rachmi...