Polisi Akan Pertemukan Juragan Emas Dengan Warga Desa Kronjo

Date:

Tangerang – Kepolisian sektor (Polsek) Kronjo akan memediasi warga Kampung Pamong RT 04/01, Desa Kronjo, Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang dengan A alias P (50) juragan emas dan pengusaha mebel yang melakukan perselingkuhan dengan tetangganya, A juga diduga memiliki ilmu hitam.

Meski sempat dimediasi melalui musyawarah yang diselenggarakan oleh Pemerintah Desa (pemdes), Kamis (9/2/2017), upaya tersebut tidak mendapat hasil maksimal.

Baca Juga : Rumah Juragan Emas Diserbu Warga, Pemdes Kronjo Gelar Musyawarah Desa

Hal ini dikarenakan tidak hadirnya pelaku pada musyawarah yang digelar di Kantor Desa Kronjo tersebut, sehingga menyebabkan pihak warga membubarkan diri. Padahal, acara itu dihadiri pihak kepolisian beserta seluruh jajaran pemdes beserta staffnya.

“Baik P, pihak keluarga, maupun perwakilannya, tidak hadir,” jelas Kapolsek Kronjo, AKP Agus Priyo, Jum’at (10/2/2017).

Baca Juga : Juragan Emas yang Rumahnya Dirusak Warga Diduga Punya Ilmu Badot

Alasan pihak (keluarga) korban ini cukup beralasan, sebab mereka menganggap pertemuan itu tidak dapat dicapai secara mufakat dan hasil yang memuaskan tanpa pertemuan diantara kedua belah pihak.

“Kedua belah pihak nanti akan kami kumpulkan dalam waktu dekat, secepatnya,” terangnya.

Selain itu, demi mengantisipasi aksi anarkis warga terjadi lagi, pihaknya masih bersiaga di lokasi kejadian.

“Untuk saat ini tidak ada yang kita amankan,” tandasnya.(Zie)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Ingin Bangun Kota Tangerang lewat Kebersamaan, Sachrudin Terus Gerilya ke Parpol-parpol

Berita Tangerang - Calon Wali Kota Tangerang 2024-2029, Sachrudin...

Baru Nikah di Rajeg Tangerang, Ini Sosok Ahmad Arif Si Pembunuh Wanita Paruh Baya dalam Koper

Berita Tangerang - Kamis, 25 April 2024, warga Cikarang,...

Formatang Minta Ratu Atut Mewakafkan Satu Keluarganya untuk Mengabdi di Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Forum Masyarakat Tangerang atau Formatang meminta...

Airin Tolak Istilah ‘Borong Parpol’ saat Daftar Calon Gubernur Banten 2024-2029 di PKB

Berita Banten - Calon Gubernur Banten 2024-2029, Airin Rachmi...