Natal, 35.017 Penumpang Menyeberang dari Pelabuhan Merak

Date:

Natal, Pelabuhan Merak
Antrean kendaraan di Pelabuhan Merak sat malam Natal. (Foto: Iyus Lesmana/Banten Hits)

Cilegon – Sebanyak 35.017 penumpang terdiri dari 7.504 pejalan kaki dan 27.513 penumpang yang menggunakan kendaraan menyeberang menuju Pulau Sumatera melalui Pelabuhan Merak, Cilegon saat Natal. Jumlah tersebut menurun 13 persen dibandingkan pada H-1 perayaan Natal yang mencapai 40.707 penumpang.

“Ya, ada penurunan saat hari raya Natal sekitar 13 persen,” kata Manajer Humas PT ASDP Pelabuhan Merak, Ado Selasa (26/12/2017).

Jumlah penumpang yang tiba di Pelabuhan Merak juga mengalami penurunan.

“Untuk roda dua 1.103, miibus 3.620, 298 bus dan 844 truk. Kita operasikan 28 kapal penumpang dengan pencapaian 155 trip,” ujarnya.

Melihat kondisi cuaca yang berada di Selat Sunda relatif aman dan normal, Ado meyakini arus balik akan berjalan lancar dan aman.

“Dipastikan berjalan lancar tanpa terjadi antrean kendaraan karena dimaksimalkan enam dermaga termasuk penambahan kapal Roro,” katanya.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Penyeragapan Polsek Balaraja di Cangkudu, Satu Orang Dicokok Dua Lainnya Masih Diburu

Berita Tangerang - Jajaran Polsek Balaraja, Polresta Tangerang, Polda...

Airin Sudah Keliling 1.552 Desa, Golkar: Bukti Serius Ingin Mengabdi kepada Warga

Berita Banten - Sejak ditugaskan Partai Golkar menjadi calon...

BPK Koordinasi dengan Auditor soal Karantina Hewan di Desa Tanjung Burung yang Diduga Dijual ke Pengembang

Berita Tangerang - Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia atau...

Tegas! Pj Wali Kota Siapkan Sanksi untuk ASN di Kota Tangerang yang Terlibat Politik Praktis

Berita Tangerang - Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang akan menyiapkan...