DPC PDIP Kota Tangerang Sudah Layangkan Surat Pemecatan Pabuadi ke DPP

Date:

Banten Hits – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDIP Kota Tangerang telah melayangkan surat pemecatan anggota DPRD Kota Tangerang, Pabuadi yang menjadi tersangka kasus narkoba kepada DPP PDIP.  

Ketua DPC PDIP Kota Tangerang Hendri Zein mengatakan, surat yang dilayangkan itu sebagai pemberitahuan kepada pimpinan pusat, bahwa Pabuadi telah dipecat sebagai kader PDIP Perjuangan dan Anggota DPRD Kota Tangerang karena kasus narkoba yang menjeratnya.

“Ya, surat pemecatannya kita sudah layangkan ke DPP,” kata Hendri saat dihubungi via telepon seluler, Rabu (8/7/2015).

(BACA JUGA: PDIP Pecat Anggota F-PDIP DPRD Kota Tangerang yang Tertangkap Nyabu)

Menurut Hendri, anggota DPRD Kota Tangerang atas nama Pabuadi sudah menyalahi kode etik sesuai aturan yang tercantum di dalam ADRT Partai, sehingga pemecatannya tidak lagi harus menunggu keputusan hukum tetap (inkrah) pengadilan.

“Anggota yang terbukti melakukan kesalahan itu langsung dipecat,” jelasnya.

Lebih lanjut dia mengemukakan, tertangkapnya Pabuadi oleh Satuan Narkoba Jakarta Barat pada Jumat (3/7/15) lalu karena mengonsumsi sabu bersama teman wanitanya itu sudah melakukan kesalahan yang besar.

“Kesalahan yang dilakukan oleh Pabuadi itu adalah kesalahan besar bagi partai. Jadi partai tidak lagi menunggu keputusan pengadilan untuk melakukan pemecatan terhadap dirinya,” tegasnya. (Uud)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Ingin Bangun Kota Tangerang lewat Kebersamaan, Sachrudin Terus Gerilya ke Parpol-parpol

Berita Tangerang - Calon Wali Kota Tangerang 2024-2029, Sachrudin...

Baru Nikah di Rajeg Tangerang, Ini Sosok Ahmad Arif Si Pembunuh Wanita Paruh Baya dalam Koper

Berita Tangerang - Kamis, 25 April 2024, warga Cikarang,...

Formatang Minta Ratu Atut Mewakafkan Satu Keluarganya untuk Mengabdi di Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Forum Masyarakat Tangerang atau Formatang meminta...

Airin Tolak Istilah ‘Borong Parpol’ saat Daftar Calon Gubernur Banten 2024-2029 di PKB

Berita Banten - Calon Gubernur Banten 2024-2029, Airin Rachmi...