Menutup Program SDP Tahun 2018, PT SUJ Gelar Penyuluhan Kesehatan dan Sosialisasi Gerakan Makan Buah dan Sayur

Date:

Menutup Program SDP Tahun 2018, PT SUJ Gelar Penyuluhan Kesehatan dan Sosialisasi Gerakan Makan Buah dan Sayur
Suasana kegiatan penyuluhan kesehatan dan Sosialisasi Gerakan Makan Buah dan Sayur digelar PT SUJ. (BantenHits.com/ Iyus Lesmana)

Cilegon – Sebagai salah satu bentuk dukungan terhadap program Gerakan Masyarakat Hidup Sehat atau Germas yang digagas Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, PT SUJ (Sentra Usahatama Jaya) menggelar program Gerakan Makan Buah dan Sayur.

Bedasarkan keterangan tertulis yang diterima awak media, Minggu, 23 Desember 2018, acara dipusatkan di Lingkungan Penyurungan, Kelurahan Randakari, Kecamatan Ciwandan, Kota Cilegon, pada Jumat, 14 Desember 2018.

Kegiatan diawali dengan senam massal, kemudian dilanjutkan dengan penyuluhan kesehatan dan makan buah bersama yang dipandu oleh tim kesehatan Puskesmas Randakari. Usai kegiatan makan buah dan sayur bersama, acara kemudian ditutup dengan pemeriksaan kolestrol, asam urat, dan cek gula darah gratis.

Terkait dengan pelaksanaan GERMAS tersebut, Human Resources, General Affair & External Relation Department Head PT SUJ, Rizki Weldy mengungkapkan, Gerakan Makan Buah dan Sayur itu adalah salah satu bentuk kemitraan perusahaan kepada masyarakat sekitar.

“Kita bisa berikan pemahaman dan pembelajaran kepada masyarakat tentang pentingnya menerapkan pola hidup sehat, baik melalui olah raga maupun dengan pola makan. Kemudian kami berharap kedepannya dapat terbangun kemandirian masyarakat yang sadar akan kesehatan agar tercipta lingkungan sehat, bersih dan kuat,” ujarnya.

Lebih lanjut, Weldy juga menjelaskan, Gerakan Makan Buah dan Sayur yang dipusatkan di Lapangan Bulutangkis Lingkungan Penyurungan itu adalah program penutup SDP tahun 2018, dimana 2018 ini PT SUJ telah melaksanakan 8 program pembangunan masyarakat berbasis aktivitas sosial.

“Delapan program SDP 2018 tersebut masing-masing adalah senam jantung sehat yang telah rutin dilaksanakan setiap 2 minggu sekali secara bergantian, pembersihan sedimen sungai yang ada di lingkungan warga sekitar perusahaan dan lain sebagainya,” tandasnya. (Rus)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Sah! Azizan-Yulli Kang Nong Kabupaten Serang 2024, Ini Susunan Lengkap Pasangan Pemenang

Berita Serang - Pasangan Rizky Azizan Ghofur (Azizan) dan...

Koalisi Besar pada Pilkada Serentak 2024 di Banten Tengah Disiapkan Partai Golkar?

Berita Tangerang - Masifnya pergerakan politik yang dilakukan DPD...

Jelang Pilkada Serentak 2024 di Banten, Golkar ‘Geber’ Silaturahmi dengan Parpol-parpol

Berita Banten - Menjelang pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 di...

Ingin Bangun Kota Tangerang lewat Kebersamaan, Sachrudin Terus Gerilya ke Parpol-parpol

Berita Tangerang - Calon Wali Kota Tangerang 2024-2029, Sachrudin...