Gelar Salat Gaib, Zaki Siapkan Santunan untuk Korban Tsunami Asal Kabupaten Tangerang

Date:

Gelar Salat Gaib, Zaki Siapkan Santunan untuk Korban Tsunami Asal Kabupaten Tangerang
Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar seusai mengikuti donor darah. Terkait tsunami, Zaki sudah siapkan santunan untuk korban tsunami asal Kabupaten Tangerang. (Istimewa)

Tangerang – Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar menyiapkan santunan untuk korban Tsunami asal Kabupaten Tangerang. Pemkab Tangerang saat ini masih menunggu data valid korban.

Hal tersebut diungkapkan Zaki seusai menggelar Salat Gaib untuk korban tsunami di Masjid Al Amjad, Kamis malam, 27 Desember 2018. Salat Gaib diikuti Seketaris Daerah (Sekda), Ketua MUI, dan para kepala OPD.

“Malam ini bertempatan dengan malam Jumat, kita melakukan Salat Magrib dan Salat Isya diisi dengan Salat Gaib dan membaca surat Yasin serta doa untuk sodara-sodara kita yang terkena musibah  tsunami di Banten dan Lamupung. Kita juga mendoakan para orang tua yang telah mendahului kita bersama sesepuh kita untuk mendoakan Kabupaten Tangerang,” ujarnya.

Sejak tsunami melanda Banten, kata Zaki, Pemkab Tangerang telah mengirimkan Tim Relawan untuk membantu evakuasi dan pencarian korban di lokasi, juga melakukan pendataan korban asal Kabupaten Tangerang.

“Tim dari BPBD Kabupaten Tangerang, Tagana, dan Dinas Kesehatan secara bergantian bertugas di lokasi musibah tsunami. Kami juga mendirikan dapur umum di pelosok terpencil untuk membantu para pengungsi yang menjadi korban tsunami, ” terang Zaki.

Berdasarkan data sementara yang diterima Pemkab Tangerang, ada sekitar 12 orang warga Kabupaten yang menjadi korban tsunami. Mereka berasal dari beberapa kecamatan, seperti Kecamatan Pasar Kemis, Kecamatan Sindang Jaya, Kecamatan Curug, Kecamatan Sepatan, dan Kecamatan Balaraja.

“Para korban ini nanti kita akan santuni, tapi sebelumnya kita lakukan pendataan terlebih dahulu,” ucapnya.(Rus)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Mendagri Ungkap Peran Jokowi pada Penunjukkan Al Muktabar Jadi Pj Banten yang Ketiga Kali

Berita Jakarta - Al Muktabar telah dilantik kembali menjadi...

Untuk Pemda yang Masih Pelit sama Informasi, Simak Nih Penjelasan Plh Kapuspen Kemendagri!

Berita Jakarta - Pemerintah Daerah atau Pemda diminta agar...

ASN Harus Bisa Menjadi Contoh yang Baik dengan Menjaga Netralitas dalam Pilkada

Berita Tangerang - Aparatur Sipil Negara atau ASN harus...