Dikunjungi Hampir 200 Orang Setiap Harinya, BIM Waterboom Siapkan Fasilitas Layanan Kesehatan Gratis

Date:

Salah satu pengunjung berfoto di spot pelayanan kesehatan gratis di BIM Waterboom. (Istimewa)

Lebak – Destinasi wisata Bina Insan Mandiri atau BIM Waterboom kembali membuat gebrakan mendekati akhir tahun 2019. Kali ini wisata tirta yang beralamat, Jalan TB Hasan Nomor 16, Desa Rangkasbitung Timur, Kecamatan Rangkasbitung, Kabupaten Lebak ini memberikan layanan fasilitas kesehatan gratis untuk pengunjung.

Pelayanan diberikan mengingat objek wisata favorit ini dikunjungi hampir 200 wisatawan setiap harinya. Untuk pelayanan ini, BIM Waterboom bekerjasama dengan dr. Juwita Wulandari.

Owner BIM Waterboom Asep Komar Hidayat saat dihubungi BantenHits.com  menjelaskan, dibukanya fasilitas pelayanan kesehatan gratis ini tidak lain sebagai salah satu pelayanan yang diberikan BIM untuk memanjakan pengunjung.

“Ini juga bertujuan untuk membantu program pemerintah Lebak sehat. Lebak Cerdas  Lebak Sejahtera,” kata Asep, Selasa, 15 Oktober 2019.

Menurutnya, setiap pengunjung BIM waterboom berhak menggunakan fasilitas yang telah tersedia secara gratis terutama fasilitas baru ini yakni layanan kesehatan gratis.

Meskipun, sambung Asep, Fasilitas ini hanya bisa di nikmati pengunjung hanya saat hari libur berlangsung.

“Hanya setiap hari Sabtu saja, pukul 10.00-15.00 WIB. Kami berharap ini bisa bermanfaat untuk masyarakat,” ucapnya.

Sementara Ifat Latifah, salah satu pengunjung mengapresiasi adanya layanan kesehatan gratis yang disiapkan BIM Waterboom baik konsultasi maupun pemeriksaan.

Ia menilai terobosan ini membuktikan bahwa BIM secara nyata tidak hanya memikirkan profit semata, melainkan menyodorkan nilai-nilai kepedulian sosial.

“Ini harus menjadi contoh bagi para pengusaha lainnya agar juga menyediakan aspek sosialnya,” ujarnya.

“Semoga saja kegiatan kesehatan ini bisa lebih di tingkatkan lagi waktunya tidak hanya hari sabtu melainkan ditambah juga hari minggu,” sambungnya.

Editor: Darussalam Jagad Syahdana

 

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Sah! Azizan-Yulli Kang Nong Kabupaten Serang 2024, Ini Susunan Lengkap Pasangan Pemenang

Berita Serang - Pasangan Rizky Azizan Ghofur (Azizan) dan...

Koalisi Besar pada Pilkada Serentak 2024 di Banten Tengah Disiapkan Partai Golkar?

Berita Tangerang - Masifnya pergerakan politik yang dilakukan DPD...

Jelang Pilkada Serentak 2024 di Banten, Golkar ‘Geber’ Silaturahmi dengan Parpol-parpol

Berita Banten - Menjelang pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 di...

Ingin Bangun Kota Tangerang lewat Kebersamaan, Sachrudin Terus Gerilya ke Parpol-parpol

Berita Tangerang - Calon Wali Kota Tangerang 2024-2029, Sachrudin...