Percetakan Surat Suara akan Diverifikasi

Date:

Banten Hits.com – Setelah melelang pengerjaan surat suara Pemilukada Kota Tangerang, Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kota Tangerang akan melakukan verifikasi terhadap lokasi percetakan yang dinyatakan memenuhi syarat pelelangan.

“Lelangnya kan sudah, sekarang kami akan melakukan verifikasi terhadap percetakan tersebut, apakah benar-benar ada atau hanya nama. Ini dilakukan untuk mengantisipasi masalah dikemudian hari,” kata Sekretaris KPUD Kota Tangerang, Ahmad Syafei.

Banten Hits.com – Setelah melelang pengerjaan surat suara Pemilukada Kota Tangerang, Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kota Tangerang akan melakukan verifikasi terhadap lokasi percetakan yang dinyatakan memenuhi syarat pelelangan.

“Lelangnya kan sudah, sekarang kami akan melakukan verifikasi terhadap percetakan tersebut, apakah benar-benar ada atau hanya nama. Ini dilakukan untuk mengantisipasi masalah dikemudian hari,” kata Sekretaris KPUD Kota Tangerang, Ahmad Syafei.

Ahmad menjelaskan sebelumnya ada 14 perusahaan yang mengikuti  lelang melalui  Lelang Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) Pemkot Tangerang. Akan tetapi jumlah ini mengerucut lagi dan kini tinggal tersisa 8 calon yang kualifikasi persyaratannya sesuai dengan ketentuan.

Akan tetapi dikatakan Ahmad dari 8 calon peserta lelang ada satu perusahaan yang memberikan harga penawaran terendah yaitu Rp. 765 juta dari yang awalnya direncanakan mencapai Rp 1,6 Miliar.

Ditanya kapan surat suara akan dicetak, Ahmad mengatakan harus menunggu ketetapan calon terlebih dahulu. Pasalnya dalam surat suara ditentukan nomor urut dan pasangan calon yang akan maju pada Pemilukada Kota Tangerang.

Sebelumnya diberitakan, sekurangnya 1,4 juta surat suara akan dicetak KPUD Kota Tangerang untuk memenuhi kebutuhan 2921 Tempat Pemungutan Suara (TPS) di 13 Kecamatan yang ada di Kota Tangerang. Jumlah ini diambil dari DP4 yang diserahkan Disdukcapil pada Februari lalu. (Riani)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Ciptakan Pilkada Sehat, Bawaslu Kab. Serang Ajak Peserta Pemilihan Terapkan Protokol Kesehatan

Serang - Demi mewujudkan penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada)...

PTUN Kuatkan Putusan KPU Lebak Tolak Berkas Pasangan Cecep-Didin

Lebak- Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Banten menolak seluruh...

Ratusan Personel Siap Amankan Pilkada Lebak

Lebak - Wakapolres Lebak, Kompol Fredya Triharbakti mengatakan pihaknya...