Dijanjikan Bertemu Angkasa Pura, Pendemo: Kapolres Bohong!

Date:

Tangerang – Ratusan warga Rawa Rengas berdemonstrasi di pintu M1 Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) Tangerang, Selasa (14/3/2017). Mereka menuntut keadilan kepada PT Angkasa Pura (AP) II terkait ganti rugi lahan yang akan dibebaskan untuk proyek runway 3 bandara.

Didampingi Kapolres Bandara Soetta Kombes Pol Ulung Sampurna Jaya, dan Branch Communication Manager Bandara Dewandono Prasetyo, Kapolres Metro Tangerang Kombes Pol Harry Kurniawan mencoba menenangkan pendemo yang mendesak bertemu dengan Dirut PT AP II.

“Bapak-bapak mohon tenang, saya Kapolres Metro Tangerang Kota mewakili AP II bersama Bapak Kapolres Bandara Soetta,” kata Harry dari atas mobil komando.

BACA JUGA: Muncul Spanduk Tolak Ganti Rugi Proyek Runway 3 Bandara Soekarno Hatta

Namun, imbauan Harry tak digurbris warga yang tetap menuntut agar menemui langsung pihak AP II selaku pengelola bandara.

“Kami mau Dirut AP II yang bicara,” teriak massa.

Harry pun menjanjikan warga bisa bertemu dengan pihak AP II pada Senin (20/3) mendatang.

“Hari ini, Pak Dirutnya sedang ada di luar negeri jadi tidak bisa menemui bapak-bapak. Hari Senin tanggal 20 Maret 2017 pukul 10.00 WIB pasti akan ditemui perwakilannya,” terang Harry.

“Bohong, Kapolres bohong!,” jawab pendemo.

“Saya bersama Kapolres Bandara yang akan mengawal perwakilan dari masyarakat Rawa Rengas untuk masuk ke dalam bertemu dengan direktur,” timpal Harry.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Penyeragapan Polsek Balaraja di Cangkudu, Satu Orang Dicokok Dua Lainnya Masih Diburu

Berita Tangerang - Jajaran Polsek Balaraja, Polresta Tangerang, Polda...

Airin Sudah Keliling 1.552 Desa, Golkar: Bukti Serius Ingin Mengabdi kepada Warga

Berita Banten - Sejak ditugaskan Partai Golkar menjadi calon...

BPK Koordinasi dengan Auditor soal Karantina Hewan di Desa Tanjung Burung yang Diduga Dijual ke Pengembang

Berita Tangerang - Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia atau...

Tegas! Pj Wali Kota Siapkan Sanksi untuk ASN di Kota Tangerang yang Terlibat Politik Praktis

Berita Tangerang - Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang akan menyiapkan...