Sodorkan Wisata Sapta Pesona, Lanskap dan Ruang Terbuka Hijau Lengkapi Keindahan Pantai Sawarna

Date:

Site Plan Lanskap Zona 3 Pantai Sawarna. (Istimewa).

Lebak- Pemerintah Kabupaten Lebak menggelontorkan anggaran Rp3 Miliar untuk penataan lanskap areal wisata pantai Sawarna. Penataan ditargetkan rampung pada akhir tahun 2019.

Mengedepankan tema sapta pesona selain lanskap, pemerintah juga membangun fasilitas penunjang lainnya mulai dari Toilet, Jalan Lingkungan, Gazebo dan ruang terbuka. Tujuannya tidak lain tidak bukan untuk memaksimalkan daya tarik kunjungan wisatawan ke salah satu wisata primadona di Kabupaten Lebak ini.

“Ya, pemkab mulai tata lanskap arealnya. Anggaranya sekitar Rp3 miliar lebih lah,”kata Kabag Administrasi dan Pembangunan Setda Kabupaten Lebak, Ajis Suhendi saat dihubungi BantenHits, Kamis, 24 Oktober 2019.

Ajis menjelaskan penataan ini sebagai bukti konkrit pemerintah daerah untuk mewujudkan visi menjadikan Lebak sebagai destinasi wisata unggulan nasional berbasis potensi lokal.

“Ini juga salah satu bentuk konkrit dari statement Ibu Bupati, bahwa visi wisata Lebak itu bukan main-main,”jelasnya.

Baca Juga: Kali Pertama Kompetisi Surfing Digelar di Pantai Sawarna, Peserta Sebut Ombaknya Berkelas

Penataan ini juga, menurut Ajis tidak lain juga untuk membuat wisatawan yang berkunjung ke wisata pantai yang santer disamakan dengan pantai Kute Bali ini juga merasa lebih nyaman.

“Kita harapkan destinasi Lebak semakin menasional dan mendunia, tingkat kunjungan semakin ramai, efek menetes terhadap peningkatan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat,”imbuhnya.

Editor: Fariz Abdullah

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Bumi Tirtayasa, Tempat Healing Teranyar yang Bikin Segala Penat Ambyar..

Berita Serang - Namanya Bumi Tirtayasa. Memasuki kawasan ini...

Mau Liburan ke Wisata Pantai di Lebak? Balawista Bakal Jamin Keamanan dan Keselamatan Wisatawan

Berita Lebak- Kunjungan wisatawan ke destinasi wisata pantai di...

Sssttt….’Hidden Gem’ di Pelosok Lebak Dipamerkan di Cilograng Festival 10-26 November 2022

Lebak - Pemerintah Kecamatan Cilograng, Kabupaten Lebak menggelar Cilograng...