Begini Ketakutan Nelayan Terhadap Eksploitasi Minyak M3nergy Gamma

Date:

Banten Hits – Para nelayan yang biasa mencari ikan di perairan Pantai Cikeusik, Kabupaten Pandeglang dan Binuangeun Kabupaten Lebak mempunyai ketakukan terhadap eksplotasi minyak M3nergy Gamma yang beroperasi di lokasi tersebut.

Para nelayalan takut, jika kegiatan pengeboran perusahaan asal Malaysia tersebut akan sangat mengganggu terhadap aktifitas melaut dan berpengaruh besar pada menurunnya hasil ikan yang ditangkap.

“Kalau pengeboran minyak ini terus dilakukan, saya takut tangkapan ikan menurun,” tutur Suhaemi salah satu nelayan.

Bahkan bukan tidak mungkin kata dia, jika kegiatan pengeboran tetap dilakukan maka para nelayan akan kehilangan mata pencahariannya.

“Bisa hilang usaha kita, mau usaha apa kalau satu-satunya usaha kita diganggu, kami minta Pemerintah ngebatalin pengeboran itu,” pintanya.

Menurutnya, getaran air laut akibat eksploitasi perusahaan tepatnya di pulau Tinjil sangat dirasakan oleh para nelayan saat melaut.

“Sekarang, kalau kita ada di laut berasa ada getaran, itu mungkin karena seringnya pengeboran minyak, soalnya sebelum ini enggak ada ujar warga Muara Binuangen, Desa Muara Binuangen, Kecamatan Wanasalam, Lebak ini kemarin.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Demi Kota Kelahiran, Dua Sosok Muda Ramaikan Bursa Pilkada Kota Tangerang 2024

Berita Tangerang - Dua sosok muda di Kota Tangerang,...

Gambar Arief Wismansyah untuk Gubernur Banten 2024 Sudah Mulai Masuk ke Kampung-kampung

Berita Banten - Gambar Arief Wismansyah, Wali Kota Tangerang...

Airin ‘Keukeuh’ Tak Mau Golkar Disebut Bangun Koalisi Besar di Pilkada Banten 2024

Berita Banten - Calon gubernur Banten 2024 dari Partai...