Di Pundak Kalian Ada Nama Baik Pemuda Banten! Simak Pesan Maesyal Rasyid untuk Peserta PKPMN Kemenpora 2023

Date:

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tangerang, Moch. Maesyal Rasyid (dua dari kiri) didampingi Ketua DPD KNPI Kabupaten Tangerang, Juanda alias Joe (kiri) saat melepas dua kader muda Kabupaten Tangerang yang menjadi wakill Banten untuk mengikuti Pelatihan Kader Pemimpin Muda Nasional atau PKPMN Kemenpora RI 2023. (FOTO: tangerangkab.go.id)

Berita Tangerang – Dua kader muda asal Kabupaten Tangerang, masing-masing Endang Kurnia dan Destia Ramdayani, terpilih menjadi wakil Provinsi Banten untuk mengikuti Pelatihan Kader Pemimpin Muda Nasional atau PKPMN Kemenpora RI 2023.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tangerang, Moch. Maesyal Rasyid didampingi Ketua DPD KNPI Kabupaten Tangerang, Juanda berkesempatan melepas dua kader muda tersebut, Senin, 2 Oktober 2023.

Pada kesempatan tersebut, Maesyal Rasyid berpesan agar kedua wakil Banten asal Kabupaten Tangerang itu mengikuti PKPMN yang diselenggarakan Kemenpora RI dengan tekun dan menjaga nama baik Kabupaten Tangerang maupun Provinsi Banten.

“Kalian merupakan kader pemimpin yang terpilih mewakili Banten dan Kabupaten Tangerang. Ikuti dengan baik dan jaga nama baik daerah Kabupaten Tangerang,” ucap Rudi Maesyal, panggilan akrab Sekda melalui laman resmi Pemkab Tangerang.

Menurut Rudi, generasi muda merupakan agen perubahan dan harus mampu bersaing di era digital dan modernisasi. Dia juga meminta kepada kedua peserta agar dapat memanfaatkan kesempatan tersebut untuk menambah wawasan dan pengetahuan yang nantinya bisa diaplikasikan untuk membantu kemajuan daerah.

“Tunjukan pemuda Kabupaten Tangerang mampu bersaing, dan memberikan kontribusi positif di tengah masyarakat,” pintanya.

Sementara itu, Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Tangerang Juanda mengatakan, kedua pemuda asal Kabupaten Tangerang sudah mengikuti beberapa tahap seleksi secara nasional, baik tes tertulis maupun tes wawancara.

“Alhamdulillah dua pemuda-pemudi yang kami rekomendasikan lolos semua. Bahkan, akhirnya keduanya tidak hanya mewakili Kabupaten Tangerang, namun juga mewakili Provinsi Banten,” tutur Joe panggilan Juanda.

Joe juga mengungkapkan bahwa Endang Kurnia dan Destia Ramdayani mengikuti pelatihan di Kemenpora RI mulai tanggal 2 Oktober sampai dengan 16 Oktober 2023.

“Selamat berproses. Ingat di punggung kalian ada nama baik pemuda Banten, khususnya pemuda Kabupaten Tangerang. Harus bisa bawa diri dan semoga sukses,” ucapnya.

Seusai dilepas Sekda Kabupaten Tangerang, Endang dan Destia diberikan pembekalan singkat di Disporabudpar Kabupaten Tangerang dan selanjutnya bertolak ke Kemenpora RI mengenakan batik Kabupaten Tangerang.

Author

  • Darussalam J. S

    Darusssalam Jagad Syahdana mengawali karir jurnalistik pada 2003 di Fajar Banten--sekarang Kabar Banten--koran lokal milik Grup Pikiran Rakyat. Setahun setelahnya bergabung menjadi video jurnalis di Global TV hingga 2013. Kemudian selama 2014-2015 bekerja sebagai produser di Info TV (Topaz TV). Darussalam JS, pernah menerbitkan buku jurnalistik, "Korupsi Kebebasan; Kebebasan Terkorupsi".

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Pj Wali Kota Wanti-wanti Jajaran soal Penyusunan RKA: Ini Muaranya Harapan Warga!

Berita Tangerang - Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang, Nurdin,...

Penyeragapan Polsek Balaraja di Cangkudu, Satu Orang Dicokok Dua Lainnya Masih Diburu

Berita Tangerang - Jajaran Polsek Balaraja, Polresta Tangerang, Polda...

100 Petugas DPKP Kabupaten Tangerang Diturunkan untuk Deteksi Antraks di 664 Lapak Penjual Hewan Kurban

Berita Tangerang - 100 petugas Dinas Pertanian dan Ketahanan...

Airin Sudah Keliling 1.552 Desa, Golkar: Bukti Serius Ingin Mengabdi kepada Warga

Berita Banten - Sejak ditugaskan Partai Golkar menjadi calon...