Panik, Penjambret di Tigaraksa Terperosok ke Sawah

Date:

Banten Hits – Bulan Ramadan tak menghalangi A (25) warga Kampung Kelapa Dua, Desa Pete, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, melancarkan aksi kejahatannya.

Namun, aksi pemuda yang menjambret sebuah handphone milik pengendara sepeda motor ini tak berjalan mulus. A berhasil diringkus Polisi setelah terperosok ke area persawahan, Kamis (9/6/2016).

Kapolsek Tigaraksa Kompol Dedy Irawan mengatakan, korban bernama Ade Novita bersama rekannya Dede Musa yang melintas di Jalan Kampung Ranca Sadang, Desa Tapos, Kecamatan Tigaraksa menggunakan sepeda motor tiba-tiba dipepet dari sebelah kanan oleh pelaku. Dengan cepat, pelaku langsung merampas handphone korban yang sedang dipegang.

“Pelaku langsung mengambil handphone korban dari arah kanan,” kata Dedy, Jumat (10/6).

Korban yang kaget langsung meneriaki pelaku. Ternyata, teriakan korban membuat A panik dan tak bisa mengendalikan sepeda motor yang dikendarainya, hingga akhirnya A terperosok ke sebuah area persawahan.

“Pelaku panik dan sepeda motor dan pelaku jatuh ke sawah,” ucap Dedy.

Pelaku yang terperosok langsung diamankan oleh anggota Kepolisian Sektor Tigaraksa yang tengah melakukan pengamanan Salat Taraweh di Masjid tak jauh dari lokasi penjambretan.

Kini, pemuda tersebut harus menghabiskan hari-hari di bulan Ramadan di balik jeruji besi dan terjerat Pasal 363 KUHP tentang Pencurian dengan Pemberatan dengan ancaman hukuman 7 tahun penjara.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Ingin Bangun Kota Tangerang lewat Kebersamaan, Sachrudin Terus Gerilya ke Parpol-parpol

Berita Tangerang - Calon Wali Kota Tangerang 2024-2029, Sachrudin...

Baru Nikah di Rajeg Tangerang, Ini Sosok Ahmad Arif Si Pembunuh Wanita Paruh Baya dalam Koper

Berita Tangerang - Kamis, 25 April 2024, warga Cikarang,...

Formatang Minta Ratu Atut Mewakafkan Satu Keluarganya untuk Mengabdi di Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Forum Masyarakat Tangerang atau Formatang meminta...

Airin Tolak Istilah ‘Borong Parpol’ saat Daftar Calon Gubernur Banten 2024-2029 di PKB

Berita Banten - Calon Gubernur Banten 2024-2029, Airin Rachmi...