Penampakan Otot Lengan dan Dada Pria yang Memaksa Masuk ke Kediaman Abuya Uci Cilongok Kiai Ternama di Tangerang

Date:

Sugiono, pria diduga depresi yang mencoba masuk ke kediaman Abuya Uci Cilongok, kiai ternama di Tangerang. (Istimewa)

Tangerang – Sejumlah santri di Pondok Pesantren Al-Istiqlaliyah pimpinan Abuya Uci di Desa Cilongok, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang mengamankan pria yang memaksa masuk ke kediaman kiai ternama tersebut, Sabtu, 26 September 2020.

Pria tersebut diketahui bernama Sugiono (55), warga Perum Rajeg Gardenia, Kabupaten Tangerang. Sugiono datang dengan mengendarai Yamaha RX King bernopol B 3221 CIK.

Sebelum diserahkan ke pihak kepolisian, Sugiono sempat diamuk santri yang kesal karena Sugiono mengacak-acak sendal santri dan menggeber motornya sambil mengucapkan sumpah serapah.

Dari foto yang diperoleh wartawan BantenHits.com Rifat Alhamidi, Sugiono yang mukanya babak belur tampak diamankan di sebuah ruangan dengan tangan terikat ke belakang.

Foto tersebut juga memperlihatkan badan Sugiono yang tak berbaju. Dalam foto tersebut terlihat otot lengan dan dada Sugiono. Seseorang dalam foto juga tampak memegang otot lengan Sugiono. 

Kapolres Tangerang Kota, Kombes Pol. Ade Ary Syam saat dikonfirmasi wartawan mengatakan, pihaknya langsung mengamankan Sugiono setelah mendapatkan laporan pihak pondok pesantren.

“Pihak pondok pesantren kemudian menghubungi petugas kami untuk meminta bantuan agar orang tersebut segera diamankan. Yang bersangkutan ternyata depresi karena di-PHK oleh perusahan tempat dulunya dia bekerja,” ujar Ade.

“Saat ini, yang bersangkutan sudah kami amankan untuk proses penyelidikan. Dia tidak membawa sentaja tajam apapun pada saat datang ke pondok pesantren. Nanti kami berikan informasi perkembangannya lebih lanjut,”tambahnya.

Editor: Darussalam Jagad Syahdana

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Pj Wali Kota Wanti-wanti Jajaran soal Penyusunan RKA: Ini Muaranya Harapan Warga!

Berita Tangerang - Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang, Nurdin,...

Penyeragapan Polsek Balaraja di Cangkudu, Satu Orang Dicokok Dua Lainnya Masih Diburu

Berita Tangerang - Jajaran Polsek Balaraja, Polresta Tangerang, Polda...

100 Petugas DPKP Kabupaten Tangerang Diturunkan untuk Deteksi Antraks di 664 Lapak Penjual Hewan Kurban

Berita Tangerang - 100 petugas Dinas Pertanian dan Ketahanan...

Airin Sudah Keliling 1.552 Desa, Golkar: Bukti Serius Ingin Mengabdi kepada Warga

Berita Banten - Sejak ditugaskan Partai Golkar menjadi calon...