Innalillaahi, Enam Warga Lebak Tewas dalam Kebakaran Depo Pertamina Plumpang

Date:

Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo saat meninjau langsung lokasi utama kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara, Sabtu, 4 Maret 2023. Menurut Kapolri, berdasarkan pemeriksaan dan informasi awal yang diterimanya, kebakaran Depo Pertamina Plumpang terjadi akibat tekanan berlebihan saat pengisian BBM jenis Pertamax.(FOTO: humas.polri.go.id)

Berita Lebak- Kebakaran hebat terjadi di Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara, Jumat malam, 3 Maret 2023. Diduga kuat hal itu dipicu oleh tekanan berlebihan saat sedang dilakukan pengisian bahan bakar minyak jenis Pertamax yang dikirim dari Balongan.

Beredar kabar, terdapat beberapa warga Kabupaten Lebak, Provinsi Banten yang menjadi korban kebakaran Depo Pertamina Plumpang.

Baca Juga: Kebakaran Depo Pertamina Plumpang Diduga Dipicu Tekanan Berlebih saat Pengisian Pertamax dari Balongan

Berdasarkan data dari BPBD Kabupaten Lebak, terdapat 6 warga Bumi Multatuli yang dinyatakan meninggal dunia.

“Berdasarkan laporan yang kita terima dari biro penghubung Pemprov Banten ada 6 warga Lebak yang menjadi korban,”kata Kepala Pelaksana BPBD Lebak, Febby Rizki Pratama, Sabtu, 5 Maret 2023.

Febby mengaku saat ini pihaknya tengah melakukan koordinasi untuk mengurus kepulangan jenazah.

“Saat ini kita masih di biro, kemungkinan akan bertolak ke RS Polri juga untuk mengurus kepulangan jenazah,”katanya.

Diketahui, keenam warga Lebak yang menjadi korban meninggal dunia di Kebakaran Depo Pertamina Plumpang sebagai berikut:

1. Neneng Sumiati (71) asal Kecamatan Muncang
2. Rea (12) Kecamatan Muncang
3. Aco (3) Kecamatan Muncang
4. Heri (31) Kecamatan Muncang
5. Ido (33) Kecamatan Muncang
6. Tarian perempuan asal Kecamatan Muncang.

Editor: Darussalam Jagad Syahdana

Authors

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Penyeragapan Polsek Balaraja di Cangkudu, Satu Orang Dicokok Dua Lainnya Masih Diburu

Berita Tangerang - Jajaran Polsek Balaraja, Polresta Tangerang, Polda...

Airin Sudah Keliling 1.552 Desa, Golkar: Bukti Serius Ingin Mengabdi kepada Warga

Berita Banten - Sejak ditugaskan Partai Golkar menjadi calon...

BPK Koordinasi dengan Auditor soal Karantina Hewan di Desa Tanjung Burung yang Diduga Dijual ke Pengembang

Berita Tangerang - Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia atau...

Tegas! Pj Wali Kota Siapkan Sanksi untuk ASN di Kota Tangerang yang Terlibat Politik Praktis

Berita Tangerang - Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang akan menyiapkan...