Kehadiran Abaa Bakery Membuat Oleh-oleh Khas Kota Tangerang Lebih Warna-warni

Date:

Produk oleh-oleh jenis roti, yakni khaliat nahl atau roti sarang lebah khas Arab dengan brand Abaa Bakery. (FOTO: tangerangkota.go.id)

Berita Tangerang – Bagi Anda penggemar makanan khas Tangerang, sepertinya tidak lengkap jika Anda belum mencicipi olahan yang dibuat Abaa Bakery. Ya, brand Abaa Bakery kini telah hadir untuk meramaikan jagat kulineran di Kota Tangerang.

Selama ini, oeh-oleh khas Kota Tangerang seolah identik dengan makanan atau camilan produk kering. Nah, Abaa Bakery hadir menjadi pembeda dengan produk oleh-oleh jenis roti, yakni khaliat nahl atau roti sarang lebah khas Arab.

Aminah pemilik Abaa Bakery menuturkan, berbeda dengan jenis roti lainnya, khaliat nahl memiliki tekstur lembut, terdapat isian keju atau cokelat, tanpa bahan pengawet dan pengembang serta berbentuk bulat seperti sarang lebah.

“Khaliat nahl memiliki tujuh topping manis yang bisa dipilih, yaitu cokelat, tiramisu, biscof lotus, strawberry milk, madu, taro dan susu handmade. Sedangkan topping asin, saya menyediakan smoke beef dan abon mayo. Semua topping saya buat sendiri dan menggunakan bahan premium,” kata Aminah dikutip BantenHits.com dari laman resmi Pemkot Tangerang.

Ia mengungkapkan bagi masyarakat yang baru pertama kali ingin mencicipi roti arab buatan Abba Bakery, ada tiga ukuran yaitu loyang ukuran kecil 10×10 sentimeter, sedang 16×16 sentimeter dan besar 22×22 sentimeter dengan harga yang dibanderol untuk loyang kecil Rp15 ribu, sedang Rp27 ribu sampai Rp35 ribu dan besar Rp55 ribu sampai Rp75 ribu.

“Khusus November ini, saya adakan promo Rp100 ribu dapat empat loyang. Bagi Anda yang ingin memanjakan lidah dengan roti khas arab yang memiliki kualitas premium, silakan mencicipi khaliat nahl di nomor Whatsapp : 0878-7621-3751 atau Instagram @abaa_bakery,” pungkasnya.

Author

  • Darussalam J. S

    Darusssalam Jagad Syahdana mengawali karir jurnalistik pada 2003 di Fajar Banten--sekarang Kabar Banten--koran lokal milik Grup Pikiran Rakyat. Setahun setelahnya bergabung menjadi video jurnalis di Global TV hingga 2013. Kemudian selama 2014-2015 bekerja sebagai produser di Info TV (Topaz TV). Darussalam JS, pernah menerbitkan buku jurnalistik, "Korupsi Kebebasan; Kebebasan Terkorupsi".

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Sekda Minta Penegakan Perwal dan Perda di Kota Tangerang Dilakukan Tegas dan Konsisten Tapi Humanis

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kota Tangerang,...

Pilkada Kabupaten Serang 2024; JSI Sebut Elektabilitas Andika Hazrumy Sulit Ditandingi

Berita Serang - Elektabilitas calon bupati Serang 2024-2029, Andika...

IKLAN: Selamat atas WTP ke-16 yang Diraih Pemkab Tangerang Berturut-turut!

Berita Tangerang - Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten...

BPK Minta Pemkab Tangerang Terus Berinovasi Tingkatkan Kualitas Transparansi dan Akuntabilitas Pengelolaan Keuangan

Berita Tangerang - Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia atau...