Jelang Ramadan, Polisi Perketat Keamanan di Banten Lama

Date:

Kapolres Serang Kota
Kapolres Serang Kota AKBP Komarudin mengatakan, pengamanan di kawasan Banten Lama diperkatat jelang bulan Ramadan seiring dengan peningkatan jumlah peziarah. (Foto: Mahyadi/Banten Hits)

Serang – Keamanan di kawasan Banten Lama, di Kecamatan Kasemen, Kota Serang menjelang bulan Ramadan diperketat. Hal tersebut seiring dengan jumlah pengunjung yang akan berziarah mengalami peningkatan.

“Kita pantau terus. Saat ini sudah cukup padat peziarah di objek wisata religi ini (Banten Lama-red),” ujar Kapolres Serang Kota, AKBP Komarudin, Selasa (8/5/2018).

BACA JUGA: Wagub Optimistis Revitalisasi Banten Lama Sesuai Target

Diperkirakan, pengunjung akan sangat memadati Banten Lama pada H-1 Ramadan. Komarudin mengatakan, ratusan personel disiapkan.

“Masyarakat yang akan berziarah agar tetap berhati-hati, bagi yang membawa perhiasan jangan berlebihan dan ikuti aturan yang sudah ditetapkan agar pengamanan berjalan lancar,” imbaunya.

Lebih lanjut, menyikapi persoalan miras yang masih marak. Kapolres meminta masyarakat melapor jika menemukan peredaran miras.

“Laporkan dan laporkan juga kerawanan lain yang mungkin terjadi saat bulan Ramadan,” imbuhnya.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Ingin Bangun Kota Tangerang lewat Kebersamaan, Sachrudin Terus Gerilya ke Parpol-parpol

Berita Tangerang - Calon Wali Kota Tangerang 2024-2029, Sachrudin...

Baru Nikah di Rajeg Tangerang, Ini Sosok Ahmad Arif Si Pembunuh Wanita Paruh Baya dalam Koper

Berita Tangerang - Kamis, 25 April 2024, warga Cikarang,...

Formatang Minta Ratu Atut Mewakafkan Satu Keluarganya untuk Mengabdi di Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Forum Masyarakat Tangerang atau Formatang meminta...

Airin Tolak Istilah ‘Borong Parpol’ saat Daftar Calon Gubernur Banten 2024-2029 di PKB

Berita Banten - Calon Gubernur Banten 2024-2029, Airin Rachmi...