Jaga Kelancaran Arus Mudik, Pelindo Siapkan 6 Tugboat

Date:

Banten Hits – Guna menjaga kelancaran arus mudik di Pelabuhan Merak, enam Tugboat akan diturunkan Pelabuhan Indonesia (Pelindo) II Banten. Tugboat tersebut disiapkan jika kapal penyeberangan roro mengalami kesulitan di dalam perjalanan.

“Pelindo akan siap membantu ASDP untuk membantu penyelenggaraan arus mudik di Merak,” Ungkap General Manajer PT. Pelindo II Banten Chiefy Adi. K yang dikonfirmasi, Jum’at (10/7/2015).

Menurutnya, Pelindo lebih mengutamakan penyediaan jasa untuk penyelengaraan angkutan Lebaran lantaran arus mudik sudah menjadi tradisi masyarakat yang perlu mendapat perhatian khusus dari pemerintah tanpa memandang koridor bisnis yang telah direncanakan.

“Ini Untuk kemanusiaan. Makanya kita layani dulu demi kepentingan pemudik. Kita siap mengawal masyarakat di penyeberangan,” singkatnya.

Tak hanya Pelindo, pihak Jasa Raharja Banten juga mengaku, untuk membantu kelancaran arus mudik, pihaknya juga berkoordinasi dengan Kepolisian dan Dinas Perhubungan (Dishub) setempat dengan memberikan sarana pencegahan kecelakaan.

“Kita berikan hibah berupa alat pemeriksaan alkohol, tenda-tenda posko, tenda payung, traffic cone, barikade, helm, life jacket dan jas hujan,” kata Kepala Jasa Raharja Banten Ari Tjahyono.

Ari menambahkan, terkait dengan santunan bagi pengendara yang mengalami kecelakaan jumlahnya mengalami penurunan jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

“Tahun lalu, jumlah santunan sampai bulan Juni Rp16.9 Miliar. Tahun ini turun menjadi Rp15.3 Miliar. Artinya, ada penurunan kecelakaan, mudah-mudahan dengan sosialisasi tentang pentingnya berkendara juga menjadi salah satu faktor menurunnya hal itu,” harapnya. (Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Penyeragapan Polsek Balaraja di Cangkudu, Satu Orang Dicokok Dua Lainnya Masih Diburu

Berita Tangerang - Jajaran Polsek Balaraja, Polresta Tangerang, Polda...

Airin Sudah Keliling 1.552 Desa, Golkar: Bukti Serius Ingin Mengabdi kepada Warga

Berita Banten - Sejak ditugaskan Partai Golkar menjadi calon...

BPK Koordinasi dengan Auditor soal Karantina Hewan di Desa Tanjung Burung yang Diduga Dijual ke Pengembang

Berita Tangerang - Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia atau...

Tegas! Pj Wali Kota Siapkan Sanksi untuk ASN di Kota Tangerang yang Terlibat Politik Praktis

Berita Tangerang - Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang akan menyiapkan...