Ramai Berita Suami Keluar Lapas Ngamar dengan Wanita, Airin Tetap Ngantor Tapi Hanya Melakukan Ini

Date:

AIRIN SAAT TANGSEL JADI JUARA MTQ BANTEN
Kota Tangerang Selatan kembali meraih juara umum MTQ Banten. Wali Kota Airin Rachmi Diany berdiri di samping piala berglir yang berhasil kembali diboyong ke kota dengan slogan Cerdas, Modern dan Religius. (istimewa)

Tangsel – Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan, suami Wali Kota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany diketahui bisa bebas keluar Lapas Sukamiskin. Bahkan dia bisa leluasa tidur di hotel mewah di Bandung dengan ditemani wanita cantik yang disebut-sebut artis.

Fakta tersebut terungkap dalam surat dakwaan yang dibacakan jaksa KPK Trimulyono Hendradi dalam persidangan Wahid Husen di ruang tindak pidana korupsi (tipikor) Pengadilan Negeri (PN) Bandung, Jalan LLRE Martadinata, Kota Bandung, Rabu, 5 Desember 2018.

BACA JUGA: Tak Hanya Ngamar dengan Wanita, Aktivis Curiga Suami Wali Kota Tangsel Masih Kendalikan Proyek dari Lapas

Ramainya pemberitaan mengenai suaminya, tak membuat Airin meninggalkan pekerjaan. Wanita berdarah Sunda ini, Kamis, 6 Desember 2018, tetap terlihat ngantor di Puspemkot Tangsel.

Hari ini, Airin tak memiliki agenda kegiatan yang harus dihadiri. Sejak pagi, Airin terlihat berada di ruangan. Satu persatu tamu ia temui di ruangannya. Namun, Airin menolak ditemui wartawan. Ia juga enggan berkomentar ihwal suaminya.

“Minta doanya saja ya biar cepat selesai,” ucapnya kepada wartawan sambil bergerak cepat kembali ke ruangannya.

Terpisah Wakil Walikota Benyamin Davnie mengatakan, Airin Rachmi Diany tetap profesional menjalankan pekerjaannya. Saat ini, lanjutnya, Airin hanya ingin menenangkan diri dan banyak pekerjaan.

“Biasa saja. Gak ada pengaruhnya dengan kinerja ibu,” kata Benyamin.(Rus)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Panwaslu Kecamatan se-Kota Tangerang Diminta Tegak Lurus Tegakkan Aturan

Berita Tangerang - Anggota Panitia Pengawas Pemilu atau Panwaslu...

Saban Hujan Desa Tanjung Burung Kini Jadi Langganan Banjir, Warga Pertanyakan Amdal Pembangunan di Pesisir

Berita Tangerang - Desa Tanjung Burung, Kecamatan Teluk Naga,...

Penampakan Permukiman Warga di Daerah Aliran Sungai Cisadane yang Terkena Luapan Air

Berita Tangerang - Sejumlah permukiman warga yang berada di...

Kerja Keras Puluhan Tim SAR Gabungan Mencari Mario Harja di Sungai Cisadane

Berita Tangerang - Puluhan tim SAR bekerja keras mencari...