Begini Pesan KPU saat Cabup dan Cawabup Pandeglang Tandatangani Kampanye Damai

Date:

Banten Hits – Tiga pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Pandeglang, menandatangani kampanye damai dan menyampaikan visi misi masing-masing, di halaman Balai Budaya Kabupaten Pandeglang, Kamis (27/8/2015).

Ketua KPU Pandeglang, Ahmad Suja’i, mengharapkan ketiga pasangan calon tidak menyampaikan sesuatu yang tidak penting kepada  masyarakat saat berkampanye.

“Kampanye yang sesungguhnya itu menawarkan ide-ide yang berilian agar para pemilih bisa yakin menentukan pilihanya,” kata Suja’i.

Dalam sebuah pertarungan, menang dan kalah sudah diatur dalam ketentuan. Hal terpenting adalah kedaulatan pemenang bukan berada di penyelenggara dan bukan pula di pengawas penyelenggara, melainkan berada di pemilihnya. Suja’i mengajak ketiga pasangan calon berkomitmen untuk menciptakan suasana Pilkada yang damai.

“Semoga situasi ini terus kondusif dan damai sampai memasuki tahapan Pilkada berikutnya,” ucapnya.

Pantauan Banten Hits, usai menyampaikan visi misi dihadapan ratusan pendukung dan warga Pandeglang, ketiga Cabup dan Cawabup  langsung berkonvoi. Mulai dari alun-alun Pandeglang sampai ke wilayah Caringin, Kecamatan Carita dengan mendapat pengawalan mobil patroli. (Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Irna Narulita-Tanto Warsono Arban Nomor Urut 1, Thoni Fathoni Mukson-Miftahul Tamamy Nomor Urut 2

Pandeglang - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pandeglang, melakukan...

Pasangan Intan dan Toat Resmi Dapat Tiket untuk Bertarung di Pilkada Pandeglang 2020

Pandeglang - Pasangan Irna Narulita - Tanto Warsono Arban...