Begini Jawaban Disnakertrans Soal Keberadaan Yayasan Penyalur Kerja

Date:

Banten Hits – Menanggapi maraknya keberadaan yayasan penempatan kerja di wilayah Kabupaten Tangerang, khususnya di Kecamatan Cikupa yang bekerja sama dengan pihak perusahaan, sehingga menyulitkan masyarakat setempat untuk memperoleh pekerjaan, Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Tangerang justru menilai keberadaan yayasan itu membantu dinas terkait.

“Yayasan yang ada di wilayah Kabupaten Tangerang sebetulnya membantu kami, walaupun keberadaan yayasan tersebut tidak bekerja sama dengan kami, karena langsung bekerja sama dengan pihak perusahaan,” ungkap Kepala Seksi Penempatan Tenaga Kerja pada Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Tangerang, Ahmad Hidayat, Jumat (29/5/2015).

Hidayat mengaku, memang terkadang pihak yayasan meminta biaya administrasi terlebih dulu kepada calon pekerja untuk melakukan pelatihan. 

“Yayasan pun harus mengikuti aturan agar terhindar dari penipuan karena terkadang tidak sedikit yayasan berstatus ‘abal-abal’ yang menyebabkan adanya penipuan,” ungkapnya.

Untuk menghindari adanya kasus penipuan yang dilakukan yayasan, ia menyarankan para penerima kerja harus terlebih dulu melamar pada perusahaan. Apabila perusahaan melakukan penolakan dengan alasan menginginkan pekerja yang berada dari yayasan tertentu, lebih baik tanyakan yayasan mana yang bekerja sama.

“Setidaknya yayasan tersebut minim melakukan penipuan karena sudah bekerja sama dengan perusahaan,” kata Ahmad Dinayat. (Uud)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Pilkada Kabupaten Serang 2024; JSI Sebut Elektabilitas Andika Hazrumy Sulit Ditandingi

Berita Serang - Elektabilitas calon bupati Serang 2024-2029, Andika...

BPK Minta Pemkab Tangerang Terus Berinovasi Tingkatkan Kualitas Transparansi dan Akuntabilitas Pengelolaan Keuangan

Berita Tangerang - Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia atau...

Visi Besar Fitron ‘Mengerek’ PAD Pandeglang yang Kini Terendah di Banten

Berita Pandeglang - Pendapatan Asli Daerah atau PAD Kabupaten...

Lirikan Dimyati Natakusumah dan Respons Arief R. Wismansyah yang Biasa-biasa Saja

Berita Banten - Arief R. Wismansyah, Wali Kota Tangerang...