Pengamat Politik Blak-blakan soal Erick Thohir Jadi Cawapres Idaman Masyarakat, Ternyata

Date:

FOTO ILUSTRASI. Menteri BUMN Erick Thohir saat sidak toilet SPBU. (Tangkap layar akun YouTube iNewsTV)

Berita Jakarta– Pengamat Politik Lukman Edy angkat bicara mengenai masyarakat yang mengidam-idamkan Erick Thohir sebagai Calon Wakil Presiden (Cawapres) di Pemilu 2024.

Menurut pria yang juga Dewan Pakar Indo Maju Isntitute ini, Menteri BUMN Erick Thohir sosok yang bisa kerja.

Masuk dalam struktur kabinet Jokowi – Ma’ruf, Erick Thohir banyak memberi keberhasilan untuk negara dan masyarakat Indonesia

Baca Juga: Erick Thohir Cawapres Idaman Pendukung Jokowi – Ma’ruf di Pemilu 2024

“Kira-kira bisa kerja enggak ini calonnya. Prestasinya dan rekam jejaknya seperti apa, pada diri Erick Thohir menonjol aspek-aspek itu,” kata Lukman dalam siaran pers yang diterima Bantenhits, Senin, 26 Desember 2022.

Lukman menerangkan beberapa kerja nyata dan keberhasilan Erick seperti menanggulangi Covid-19 pemulihan ekonomi nasional, memberantas korupsi dan meningkatkan laba serta kontribusi BUMN kepada negara.

Dalam hal penanggulangan pandemi Covid-19, Erick Thohir bergerak cepat mendatangkan jutaan vaksin untuk melindungi masyarakat Indonesia. Ia bahkan mengalihfungsikan wisma atlet sebagai tempat penanganan masyarakat yang terpapara virus asal Wuhan tersebut.

Kini berkat kepemimpinan Erick Thohir, Indonesia telah berhasil memproduksi vaksin Covid-19 sendiri yakni IndoVac. Dalam pemulihan ekonomi, Eks Presiden Inter Milan ini menggalakkan program KUR, BRILink, Mekaar dan Makmur untuk masyarakat agar bisa bertahan.

Hingga saat ini program tersebut terus memberantas korupsi di dalam tubuh perusahaan BUMN seperti Jiwasraya, Asabri dan Garuda Indonesia.

Kemudian berkat transformasi yang dilakukan menteri terbaik dan andalan Presiden Jokowi ini berhasil meningkatkan laba Kementerian BUMN dari Rp 13 triliun menjadi Rp 124 triliun. Bahkan di kuartal III 2022, laba BUMN sudah tercatat sebesar Rp 155 triliun.

Sedangkan kontribusi Kementerian BUMN kepada negara meningkat sebesar Rp 68 triliun. Maka dari itu, Lukman mengatakan banyak masyarakat yang menginginkan Erick Thohir untuk menjadi Wakil Presiden Indonesia selanjutnya.

Tak sekedar mengutarakan pendapat, keinginan tersebut terekam dalam hasil survei nasional terbaru Poltracking Indonesia. Di mana Erick Thohir menjadi cawapres terkuat dengan elektabilitas sebesar 16,2 persen.

Angka elektabilitas tersebut mengalahkan figur lama seperti Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil, Ketum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono dan Menparekraf Sandiaga Uno. Ketiga figur tersebut masing-masing memiliki elektabilitas sebesar 15,1 persen, 12,0 persen dan 9,4 persen.

“Masuknya nama Erick Thohir tidak terlepas dari kinerja dan komunikasi yang dibangun,” pungkas Lukman.

Editor: Darussalam Jagad Syahdana 

 

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Pj Wali Kota Wanti-wanti Jajaran soal Penyusunan RKA: Ini Muaranya Harapan Warga!

Berita Tangerang - Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang, Nurdin,...

Penyeragapan Polsek Balaraja di Cangkudu, Satu Orang Dicokok Dua Lainnya Masih Diburu

Berita Tangerang - Jajaran Polsek Balaraja, Polresta Tangerang, Polda...

100 Petugas DPKP Kabupaten Tangerang Diturunkan untuk Deteksi Antraks di 664 Lapak Penjual Hewan Kurban

Berita Tangerang - 100 petugas Dinas Pertanian dan Ketahanan...

Airin Sudah Keliling 1.552 Desa, Golkar: Bukti Serius Ingin Mengabdi kepada Warga

Berita Banten - Sejak ditugaskan Partai Golkar menjadi calon...